Yatim Mandiri Salurkan Beasiswa Rp 11 Miliar Untuk Yatim dan Dhuafa

Yatim Mandiri menyalurkan bantuan beasiswa senilai Rp 11.480.270.000 untuk 18.345 anak yatim dan dhuafa Indonesia.


Selain beasiswa, Yatim Mandiri juga melaunching program Crowdfounding Online dengan nama Bee Happy.

"Bee Happy adalah inovasi baru yang dirilis oleh Yatim Mandiri sebagai langkah penyesuaian peradaban dan perkembangan di era industri 4.0,” terang Nur Hidayat. 

Dalam kegiatan itu, Yatim Mandiri juga merayakan Milad ke 25 dan dihadiri oleh seluruh 1.000 anak yatim dari lima kota (Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Bojonegoro dan Tuban).

Bertempat di Komplek Kampus Kemandirian, Jalan Sarirogo No 1 Sidoarjo, perayaan milad juga digelar di 45 Kantor Layanan Yatim Mandiri di seluruh Indonesia dengan menggelar kegiatan bersama anak-anak yatim dan dhuafa. 

Dikatakan Nur Hidayat, Yatim Mandiri saat ini telah berkembang dan terbentuk manajemen untuk menggalang kerjasama dalam memberdayakan anak yatim dhuafa.

"Hingga akhirnya Yatim Mandiri menjadi lembaga pertama yang berfokus untuk memandirikan anak-anak yatim. Dengan 3 program dasar yang berfokus pada pendidikan, pemberdayaan ekonomi, dan kesehatan sebagai landasan dalam membantu mewujudkan cita-cita anak-anak yatim dhuafa,” tandasnya.[ril/aji]