Positif Corona, Menhub BKS Dirawat Di RSPAD Gatot Soebroto

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dinyatakan positif terjangkit virus corona. Saat ini Budi Karya menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.


Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto Budi Sulistyo menhyatakan, atas seizin pimpinan dan keluarganya dipastikan bahwa pasien kasus 76 adalah Menteri perhubungan Budi Karya Sumadi.

"Sudah disampaikan oleh pihak pemerintah terjangkit covid 19, bahwa pasien kakau tidak salah nomor 76, sedang dirawat di RSPAD Gatsoe (Gatot Soebroto)," demikian kata Budi Sulistio, Sabtu malam (14/3), dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL.

Budi menjelaskan sebelumnya pria yang karib disapa BKS dirawat di salah satu RS swasta. Setelah mengalami gejala seperti terinfeksi virus Covid-19 maka dilakukan tes laboratorium. Hasilnya terkonfirmasi positif virus Corona.  

"Atas izin keluarga kami sudah menginformasikan sesungguhnya yang ideal keluarga. Namun karena beliau mendelegasikan kepada Mensesmeg dan kepada saya wakil Ketua RSPAD  maka kami sampaikan pasien nomor 76 menjabat di kementerian," demikian kata Budi.