Komisi VI DPR RI Tekankan Warga Pakai Masker

Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza menegaskan, kebijakan pemerintah soal kewajiban mengenakan masker untuk warga di luar rumah sudah tepat. Hal itu supaya mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 di Indonesia. 


"Pemerintah sudah mewajibkan kita menggunakan masker setiap keluar rumah. Kebijakan ini tentu harus dipatuhi oleh warga. Apalagi, kebijakan ini sangat sederhana, mudah dilaksanakan," jelas Faisol Riza pada Kantor Berita RMOJatim, Senin (6/4).

Menurut Faisol Riza, kebijakan pemerintah untuk mewajibkan warga menggunakan masker, tidaklah memakan biaya yang berat. Sebab, penggunaan masker bisa memutus mata rantai penyebaran virus dari Kota Wuhan China ini.

"Menggunakan masker tidak harus yang bermerek. Meskipun masker yang berkain juga tidak apa-apa. Asalkan bermasker," katanya.

Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menyebutkan, masker sebagai pelindung utama saat ini memang dibutuhkan oleh rakyat. Sehingga, keberadaan masker diburu oleh rakyat.

"Maskernya memang mudah dipakai. Tapi saat ini, untuk mendapatkan masker susahnya luar biasa. Lebih-lebih warga bisa membuat sendiri dengan kain," paparnya.

Apalagi, kalau sampai pemerintah daerah menyediakan Masker secara gratis untuk dibagikan pada warga. Dia meyakini, hal ini akan mengurangi penularan virus Corona.

"Satu daerah dengan penduduk 1 juta jiwa, bisa siapkan anggaran Rp 7 miliar saja. Ini hitungan harga masker Rp 3.500 dan dikalikan 2 juta masker kain. 2 juta masker kain itu bagikan pada 1 warga 2 masker. Apalagi mudah dicuci dan bisa dipakai lagi," pungkasnya.