Warga Binaan Rutan Bangil Belajar Al-Qur'an Secara Virtual

foto/rmoljatim
foto/rmoljatim

Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Bangil, ajak warga binaan yang belum bisa membaca Al-Qur'an, belajar dalam membaca dan diperkenalkan dengan huruf hijaiyah.


Senin (21/09/2020), sebanyak 30 warga binaan Rutan Kelas IIB Bangil nampak berantusias dalam belajar Al-Qur'an bersama Yayasan Cinta Qur'an Foundation - Bogor.

Bertempat di musholah Rutan Kelas IIB Bangil, puluhan warga binaan yang belajar Al-Qur'an nampak mengikuti kegiatan secara virtual.

Adanya semangat belajar Al-Qur'an dari warga binaan Rutan Kelas IIB Bangil tersebut patut diacungi jempol.

Pasalnya, warga binaan yang hadir nampak sangat berantusias dan semangat dalam belajar Al-Qur'an meskipun hanya belajar secara virtual.

Adanya pembelajaran Al-Qur'an tersebut dilakukan secara kerjasama oleh Rutan Kelas IIB Bangil dengan Yayasan Cinta Qur'an dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

"Belajar Al-Qur'an yang sudah dilaksanakan ke 2 kalinya secara virtual kali ini merupakan suatu upaya kita dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 khususnya diwilayah Kabupaten Pasuruan," ujar Kepala Rutan Kelas IIB Bangil, Tristiantoro Adi Wibowo.

Dikatakan oleh Adi Wibowo panggilan akrabnya, dengan adanya belajar Al-Qur'an secara virtual kali ini, pihak Rutan Kelas IIB Bangil lebih mengutamakan warga binaan yang buta terhadap huruf hijaiyah.

Tak hanya belajar dan dijelaskan dari pembimbing secara virtual saja, bahkan dalam pembelajaran yang bertemakan "Satu Huruf Berjuta Kebaikan" tersebut juga mempersilahkan peserta dalam bertanya jawab dengan pembimbing.

Dari sebanyak 462 warga binaan di Rutan Bangil, hanya ada sebanyak 30 orang warga binaan yang belum bisa membaca Al-Qur'an atau belum mengenal sama sekali huruf - huruf hijaiyah.

"Paling tidak mereka bisa membaca Al-Qur'an walaupun huruf perhuruf. Paling tidak mereka sudah tahu dan mengenal huruf hijaiyah yang ada didalam Al-Qur'an," terang Adi Wibowo.

Dalam kegiatan belajar Al-Qur'an secara virtual kali ini hanya berjalan selama 2 jam, yakni pukul 09.00 sampai dengan pukul 11.00 Wib.