Dukungan dari sejumlah pihak terus bermunculan kepada Kabareskrim Komjen Listyo Sigit. Mantan Kapolda Banten ini resmi diajukan Presiden Joko Widodo sebagai calon tunggal Kapolri kepada DPR RI.
- Pemberhentian Siswanto Tidak Mengganggu Elektabilitas PKS Ngawi
- Raih Tiga Rekor MURI Saat HUT Ke-48, Kusnadi: Kader PDIP Harus Lestarikan Lingkungan
- Antok: Kanang Berkontribusi Dalam Persepakbolaan Ngawi
Baca Juga
Hal ini diketahui setelah Surat Presiden (Surpres) diterima pihak DPR RI pada Rabu siang (13/1).
Sejumlah legislator yang berada Komisi III DPR sebagai pihak yang akan melakukan tes kepatutan dan kelayakan terhadap calon Kapolri pun menyambut positif dicalonkannya Listyo Sigit.
"Dia putera terbaik di kepolisian. Tentu menjadi harapan agar bisa memimpin sesuai harapan masyarakat," kata Wakil Ketua Komisi III, Pangeran Khairul Saleh, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (13/1).
Menurut politikus PAN ini, siapapun yang dipilih Presiden Joko Widodo untuk menjadi Kapolri, maka itulah putera terbaik bangsa yang dipercaya untuk memimpin insitusi kepolisian.
"Siapapun pilihan Presiden, itulah yang terbaik untuk bangsa dan negara. Kita akan dukung sepenuhnya keinginan Bapak Presiden," demikian Pangeran Khairul Saleh.
Ketua DPR RI Puan Maharani telah telah resmi menerima Surat Presiden (Surpres) perihal usulan calon Kapolri yang akan dilakukan uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI. Presiden Jokowi mengajukan nama Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri.
"Pada hari ini Surpres telah kami terima dari Bapak Presiden, yang mana Bapak Presiden menyampaikan usulan pejabat Kapolri yang akan datang dengan nama tunggal yaitu Bapak Drs Listyo Sigit Prabowo MSI yang saat ini menjabat Kabareskrim Polri," kata Puan kepada wartawan di gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (13/1).
- Politisi Demokrat: Pemerintah Tak Perlu Reaktif Pada Polemik Bencana, Tapi Fokus Pada Penanganan
- Kamala Harris Resmi Jadi Wanita Pertama Yang Jabat Wakil Presiden Amerika Serikat
- Resmi Dilantik, Joe Biden: Keinginan Rakyat Didengar