Bupati Ngawi Benarkan Satu Staf Dinas Perkim Meninggal Akibat Covid-19

Jenasah Sugianto sebelum dimakamkan/Ist
Jenasah Sugianto sebelum dimakamkan/Ist

Kabar duka menyelimuti Dinas Perumahan Rakyat dan Pemukiman (Perkim) Ngawi akhir pekan ini. Sugianto Kabid Kawasan Pemukiman meninggal dunia karena Covid-19 di RSUD dr Soeroto Ngawi pada Jumat, (26/2), sekitar pukul 23.00 WIB.


Meninggalnya Sugianto langsung dibenarkan Bupati Ngawi Ony Anwar saat dikonfirmasi Kantor Berita RMOLJatim. 

Menurutnya, almarhum sebelum meninggal mendapat perawatan medis di RS At Tin Husada selama empat hari. 

"Iya benar beliau (Sugianto-red) meninggal. Secara kronologis awalnya mengeluh demam lalu sesak nafas kayaknya dan langsung dirawat di rumah sakit," terang Ony Anwar, Sabtu, (27/2).

Jelasnya, saat pertama masuk perawatan tim medis langsung melakukan rontgen kepada almarhum. Hasil rontgen thorax atau dada tahap pertama diketahui masih warna hitam namun untuk kedua kalinya warnanya menjadi putih. Diteruskan lagi uji swab PCR pada 26 Februari 2021 dan hasilnya dinyatakan positif Covid-19.

"Jadi insyaallah meninggalnya karena Covid-19. Tadi jenasah dari RSUD langsung ke lokasi pemakaman di TPU Prandon serta proses pemakamanya sesuai prokes Covid-19," ungkap Ony Anwar.

Ditambahkan Ony, Sugianto semasa hidupnya sebagai sosok yang baik. Bahkan selama menjabat di Dinas Perkim selalu memberikan inovasi serta ulet dalam menjalankan program pemerintah.

Jenasah Sugianto sebelum dimakamkan/Ist