Rencana Belajar Tatap Muka, Wawali Pasuruan Ingatkan Satgas Sekolah Tentang Prokes

Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo/ RMOLJatim
Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo/ RMOLJatim

Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo meminta, supaya sekolah harus mempersiapkan diri sedini mungkin untuk rencana pembelajaran tatap muka. Rencananya, pembelajaran tatap muka di Kota Pasuruan akan di mulai pada 20 Mei 2021.


"Saya meminta, agar sekolah menyiapkan diri dengan baik. Sehingga, Simultan (Simulasi Tatap Muka) dengan kebijakan Pemerintah Kota (Pasuruan) yang sudah merencanakan pembelajaran tatap muka pada tanggal 20 Mei yang akan datang," jelas Adi Wibowo, pada Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (18/5).

Menurutnya, lembaga sekolah yang akan menerapkan rencana pembelajaran tatap muka, harus memaksimalkan protokol kesehatan. Sehingga, pembelajaran tatap muka di Kota Pasuruan aman dari adanya penyebaran Covid-19.

"SOP sudah dibuat oleh Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Pasuruan. Bagaimana tata cara pembelajaran tatap muka yang akan dilaksanakan ini tetap aman," tegasnya.

Selain itu Adi juga berpesan, agar para sekolah yang akan menggelar tatap muka harus mengawasi betul para siswanya. Ditambahkan, satgas sekolah benar-benar mengawasi para siswa baik di luar dan di dalam ruangan.

"Jangan sekali-kali (Satgas Sekolah) lengah dalam pembelajaran tatap muka. Harus benar-benar diawasi baik itu di dalam dan luar ruangan," pungkasnya.