Halal Bihalal DWP Banyuwangi, Bupati Ipuk Ajak Istri ASN Dukung Suami Berinovasi

Halal Bihalal DWP Banyuwangi/Dok Hms
Halal Bihalal DWP Banyuwangi/Dok Hms

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Banyuwangi menggelar pertemuan dan halal bihalal di pendopo kabupaten, Jumat (28/5). Dalam kesempatan itu, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani meminta agar DWP bersinergi dengan program-program pemkab Banyuwangi.


Hadir dalam pertemuan tersebut Sekretaris Daerah Mujiono, penasihat DWP Budi Sayekti Sugirah.

Dalam sambutannya, Bupati Ipuk mengajak anggota DWP untuk turut menyukseskan program-program Pemkab Banyuwangi. Anggota DWP diminta untuk mengambil peran di program yang tengah dilakukan pemkab.

"Banyak hal yang bisa disinergikan. Misalkan saat ini tengah dilakukan vaksinasi covid 19 bagi lansia, tolong ajak anggota keluarganya atau warga di lingkungannya untuk bisa segera divaksin. Atau kalau ada anak putus sekolah, segera laporkan ke kami dan bantu sebisa mungkin. Banyak hal yang bisa ibu-ibu lakukan," kata Ipuk.  

Selain itu, Ipuk juga mengajak organisasi para istri ASN ini untuk terus bersemangat mendorong dan mendukung para suami untuk melakukan hal-hal positif.

"Sebagai istri ASN, mari terus dukung suami untuk bekerja dengan baik dan terus berinovasi. Suport dari keluarga sangat berpengaruh baginkinerja seorang suami. Sehingga pembangunan di Banyuwangi dapat berjalan dengan baik. Bagaimana pun juga rakyat menunggu perhatian kita," harap Ipuk.

Sementara itu, Ketua DWP Kabupaten Banyuwangi, Ana Mujiono menyebut dimasa pandemi ini pihaknya terus mengajak anggota untuk semangat melaksanakan program-program yang telah direncanakan.

"Pandemi ini memang membatasi gerak kita. Namun bukan berarti program-program yang dirancang juga turut terhenti. Kita masih bisa melakukannya, dan tetap bisa berorganisasi sesuai dengan protokol kesehatan covid," ujarnya.

Hala bihalal ini mwnghadirkan Ustad Zakaria Maimun. Dalam tausiyahnya, Ustad Zakaria mengajak semua untuk senantiasa memperbaiki amal ibadah seperti sholat, puasa, dan memperbanyak sedekah. Serta senantiasa memperbanyak istighfar.

"Perbanyaklah amal ibadah, termasuk perbanyak bacaan istighfar. Sesungguhnya ampunan Allah itu maha luas," tutup Ustad Zakaria.