Sambut Hari Bhayangkara ke 75, Polisi Probolinggo Sebarkan Masker di Zona Oranye

foro/rnoljatim
foro/rnoljatim

Tak ingin Covid-19 merajalela di Kecamatan Dringu, Kepolisian Resort Probolinggo melalui Polsek Dringu terjun ke sejumlah tempat keramaian untuk membagikan masker. Hal itu untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta menyambut hari Bhayangkara ke 75.


Sebab, Kecamatan Dringu berdasarkan data dari Satgas Covid-19 Kabupaten Probolinggo, masuk zona oranye.

Tempat keramaian yang menjadi sasaran itu ialah, Pasar Dringu, Tempat Ibadah serta lokasi ikan asap di Jalur Pantura desa Taman Sari Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.

Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Kadhafi melalui Kapolsek Dringu IPTU Bagus Purnama mengatakan, masker yang di bagikan tersebut total ada ratusan. 

"Ada 600 lebih masker yang kita bagikan di berbagai tempat. Tapi kita fokuskan di pasar. Karena, di pasar merupakan tempat keramaian yang setiap hari ada warga yang berbelanja," jelas IPTU Bagus Purnama pada Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (30/6).

Menurutnya, selain membagikan masker pihaknya juga bersama-sama Satgas Covid-19 tingkat kecamatan woro-woro menggunakan microphone, memberikan edukasi pada warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Karena mengingat saat ini lonjakan Covid-19 cukup pesat. Sehingga kita terus berusaha mengingatkan pada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan," tegasnya.

Selain itu masih kata Kapolsek, selain melaksanakan tugas, personil Polsek Dringu juga memberikan himbauan pada masyakarat.

"Personil kami dimanapun dan kapanpun selalu mengimbau kepada masyarakat untuk terus disiplin terhadap Protokol Kesehatan Covid-19 terutama tentang penggunaan masker,” pungkasnya.