KPK Geledah Dua Rumah Kontraktor di Probolinggo

Petugas KPK saat menurunkan koper diduga mesin alat penghitung uang di Kraksaan/Ist
Petugas KPK saat menurunkan koper diduga mesin alat penghitung uang di Kraksaan/Ist

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menggeledah dua rumah milik kontraktor di Kabupaten Probolinggo. Penggeledahan itu dilakukan, berkaitan dengan kasus yang menyeret Bupati Probolinggo non aktif, Puput Tantrianasari dan suaminya, Hasan Aminuddin.


Berdasarkan informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJatim, dua rumah yang digeledah tersebut milik Muhammad Munif di Kelurahan Patokan Kecamatan Kraksaan dan rumah milik Tutik, Desa Sebaung, Kecamatan Gending.

Informasi yang dihimpun, KPK datang ke lokasi sekitar pukul 11.30 WIB, Selasa 26 Oktober 2021, dengan mengendarai dua kendaraan SUV Toyota Innova warna hitam bernopol N 1687 AAL dan B 1579 JUJ. 

Bambang Kholili, Ketua RW 02, membenarkan adanya kedatangan penyidik KPK ke rumah Munif tersebut. Bambang menyebut, jika Moh Munif kesehariannya merupakan seorang kontraktor. 

"Setahu saya memang sering garap proyek, seperti jalan, gedung perkantoran dan lainnya, "ujar Bambang, dikutip Kantor Berita RMOL Jatim.

Sedangkan di rumahnya Tutik, KPK mendatangi rumahnya sekitar pukul 10.30 WIB, dengan menumpangi satu mobil.

Penggeledahan ini dilakukan untuk mencari bukti-bukti dugaan kasus gratifikasi dan TPPU (Tindak Pidana Pencucian Uang) tersangka Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari dan suaminya Hasan Aminuddin.