Diguyur Hujan Deras, Kota Kediri Tetap Bebas Banjir

Dinas PUPR Kota Kediri saat melakukan normalisasikan sungai/humas
Dinas PUPR Kota Kediri saat melakukan normalisasikan sungai/humas

Meski beberapa kali diguyur hujan deras, Kota Kediri tidak dilanda banjir terutama di titik-titik rawan. Hal karena Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas PUPR sejak musim kemarau telah melakukan sejumlah langkah preventif untuk mengantisipasi terjadinya banjir.


Selain itu, Dinas PUPR Kota Kediri juga rutin melakukan pembersihan di beberapa sungai di Kota Kediri. Pada Senin (14/2), Dinas PUPR juga melakukan pembersihan di di sungai parung Kaliombo, yang melancarkan air ke arah jalan Kilisuci, kemudian sungai kampungdalem yang melancarkan atau mengurangi genangan di wilayah Setono Betek, Jalan Sam ratulangi, dan jalan Pattimura.

Kabid Sumberdaya Air Dinas PUPR Kota Kediri Meri Oktavia, mengatakan, pembersihan dilakukan setiap hari pada semua aliran sungai yang ada di Kota Kediri. Harapannya mengurangi genangan air jika terjadi hujan deras.

"Kami selalu rutin melakukan pembersihan di setiap sungai di wilayah Kota Kediri. Dengan harapan untuk mengurangi banjir dan genangan air saat hujan deras," kata Meri kepada Kantor Berita RMOL Jatim, Senin (14/2).

Pada hari yang sama, pembersihan saluran air rumah tangga juga dilakukan di Kelurahan Burengan Kecamatan Pesantren Kota Kediri.

Kepala Kelurahan Burengan Kecamatan Pesantren Kota Kediri Adi Sutrisno membenarkan bahwa saluran air rumah tangga yang dilakukan normalisasi, memang sering mengakibatkan air meluap karena banyaknya sampah.

"Untuk saluran air rumah tangga yang dinormalisasi Dinas PUPR Kota Kediri ini, memang seringkali airnya meluber ke jalan. Sehingga, setelah dilakukan normalisasi tidak ada lagi luberan air ke jalan," ungkap Adi.

Pembersihan dengan mini ekskavator juga sudah dilakukan di saluran drainase, termasuk sungai-sungai besar juga sudah dilakukan pembersihan dengan bekerja sama dengan Bina Marga.