Ini Program Unggulan BLiSPI Dengan Kepengurusan Baru

Rapat BLiSPI Pusat dengan program kerjanya di Rest Wa' Nick Jakarta, Sabtu (4/6)/RMOLJatim
Rapat BLiSPI Pusat dengan program kerjanya di Rest Wa' Nick Jakarta, Sabtu (4/6)/RMOLJatim

Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLiSPI) Pusat menggelar rapat pengurus untuk membentuk kepengurusan pusat yang baru. 


Pembentukan pengurus bru ini dilakukan menyusul banyaknya tugas dan program BLiSPI yang sempat tertunda selama 2 tahun karena pandemi Covid-19.

"Sudah saatnya BLiSPI fokus dengan berbagai kegiatan, meski penyelenggaraan sepakbola berjenjang Piala Menpora juga tertunda," kata Sekjen BLiSPI , Yessi Yunita di Rest Wa' Nick Jakarta pada awak media, Sabtu (4/6).

Yessi melanjutkan, BLiSPI akan terus berinovasi dalam penyelenggaraan dengan berbagai pembahasan. Di antaranya pembahasan persiapan Timnas Pelajar Kemenpora U17 yang dipersiapkan untuk laga Internasional di Sentul, Jawa Barat pada akhir Juni 2022.

"Berikutnya pembahasan persiapan  BLiSPI Super League Indonesia dengan skala nasional yang akan melibatkan sekitar 1500 masa dalam pegelaran BSLI di Bandung Jawa Barat pada bulan Juli 2022," ujarnya.

Kemudian pembahasan persiapan unggulan BLiSPI Putri Indonesia yang akan dilaksanakan pada akhir bulan Juli 2022.

Selain itu, BLiSPI juga menyiapkan rapat kerja nasional sekaligus pelantikan pengurus provinsi yang sudah berakhir masa bhaktinya.

Menurut Yessi, hasil rapat BLiSPI pusat akan disampaikan kepada Kemenpora sekaligus melantik pengurus provinsi yang baru.

"Saya berharap di kepengurusan yang baru kita bisa berkerjasama dengan baik menambah suasana yang baru dan lebih giat dengan program BLiSPI ke depan. Tentu bisa berkerja sama untuk program-program ke depannya. Semoga ini awal yang baik dengan susunan pengurus yang baru," tandasnya.

Hadir dalam rapat pengurus pusat BLiSPI, Prof. Dody Safnul SH (Sumut), Johannes Salindeho (Surabaya), Sigit Atmojo (Kalimantan Barat), Subagja Suihan (Ketua Umum BLiSPI Pusat), Yesi Yunita (Sekjend BLiSPI Pusat), Sulasmi (DKI Jakarta).