Warga Kincang Madiun Terima Bantuan RTLH dari Program KOTAKU

  Keterangan foto: Kegiatan penyerahan bantuan KOTAKU. Di Desa Kincang Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun/rmoljatim.
Keterangan foto: Kegiatan penyerahan bantuan KOTAKU. Di Desa Kincang Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun/rmoljatim.

Mendapat bantuan perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) APBD Kabupaten Madiun membuat Sukiran (68) warga desa desa kincang wetan kecamtan Jiwan tidak berhenti henti mengucapkan syukur. Matanya tampak berkaca-kaca saat menerima bantuan sosial berupa perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) yang diserahlan langsung oleh Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Madiun Suyadi.


"Alhamdulillah, maturnuwun sanget pak Bupati yang berkenan membantu untuk memperbaiki rumah saya," Kata Sukiran dikutip Kantor berita RMOLJatim dengan ditemani cucunya, Jumat (16/12).

Sukiran mengaku sudah beberapa tahun tidak sanggup lagi bekreja akibat fisiknya yang lemah. Untuk menopang kehidupannya sehari hari makan, jajan semua ditopang cucunya yang masih bersekolah dengan mencari rongsok setelah pulang sekolah.

"Saya sudah tidak kuat bekerja, semua dipenuhi cucu saya untuk makan sehari hari," kata Sukiran memelas.

Bantuan perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) yang diberikan merupakan paket program dari Peresmian kegiatan hibah Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) yang diresmikan di Balai Desa Kincang Wetan Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun. Selain itu juga diserahkan pula Penyerahan bantuan sembako dari laba unit pengelola keuangan (UPK-ekonomi bergulir) oleh ibu ketua Tim penggerak PKK Kabupaten Madiun kepada warga kurang mampu.

"Khususnya di desa Kincang ini diadakan penyerahan bantuan KOTAKU. Kota tanpa kumuh artinya lingkungan yang benar benar sehat. Harapannya dengan lingkungan yang sehat masyarakat juga akan melaksanakan hidup sehat," terang Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Madiun Suyadi, dikutip Kantor berita RMOLJatim.

Tampak beberapa kepala OPD terkait hadir, Ketua Tim penggerak PKK Kabupaten Madiun Pentaliana Ahmad Dawami. Serta Forpincam Jiwan kabupaten Madiun.