Luhut Bantah Bahas Nasdem Hengkang dari Koalisi Pemerintahan Jokowi

foto/net
foto/net

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan membantah bahwa pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, turut menyinggung Nasdem bakal hengkang dari koalisi pemerintahan Presiden Joko Widodo.


“Oh ndak, ndak ke situ kita,” ujar Luhut kepada wartawan seusai bertemu Ketum Nasdem Surya Paloh di Wisma Nusantara, Jakarta Pusat, Jumat (5/5).

Luhut juga membantah turut membicarakan sikap Presiden Jokowi yang tak mengundang Nasdem dalam pertemuan Ketum parpol pendukung pemerintah di Istana Negara beberapa waktu lalu.   

“Gak kita gak singgung ke situ. Yang kita singgung tadi yang enak-enak saja,” tuturnya.

Sementara itu, Surya Paloh mengatakan bahwa sikap Presiden Jokowi yang tak mengundang Nasdem ke Istana Negara lantaran ingin menegaskan sikap bahwa Nasdem bukan bagian dari koalisi pendukung pemerintah. Meskipun, kata dia, itu hanya bersifat sementara.

“Beliau tidak menganggap lagi Nasdem ini di dalam koalisi pemerintahan untuk sementara,” kata Paloh.

Meski begitu, Paloh menegaskan hal itu tidak menghalangi Nasdem yang telah berkomitmen mengawal pemerintahan hingga jabatan Jokowi berkahir. Walaupun untuk saat ini beda pilihan politik.

“Tetap (komitmen kawal pemerintah sampai akhir),” kata Paloh.