Ratusan Relawan Sapu Bersih Sampah JSG Pasca Digunakan Apel Sholawat Kebangsaan

Relawan saat bersih -bersih JSG/Ist
Relawan saat bersih -bersih JSG/Ist

Pasca kegiatan Apel Sholawat Kebangsaan yang dihadiri emak-emak dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka, meninggalkan sampah berserakan di seluruh arena Jember Stadion Garden (JSG). Namun sampah yang di dominasi plastik dan kertas, tanpa menunggu perintah langsung dibersihkan oleh para relawan, Kamis (11/1).


Para relawan yang berjejer di sepanjang lapangan itu kemudian memungut sampah yang berceceran di rumput lapangan, kemudian dimasukkan ke dalam kantong sampah. Selain itu juga membersihkan lantai JSG yang kotor.

"Kurang lebih ada 250 orang relawan yang dikerahkan untuk bersih-bersih. Terdiri dari 150 emak-emak srikandi dan 100 laskar," ucap Ketua Pelaksana Apel Sholawat LSN, Abdullah Waid, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Dijelaskan Waid, bahwa proses pembersihan stadion kebanggan masyarakat Jember ini dilakukan sehari setelah acara selesai. Hal ini dilakukan karena banyaknya sampah yang berserakan. Pesan moral kepada para penyelenggara kegiatan, bahwa setiap kali ada kegiatan harus bertanggung jawab terhadap tempat yang telah digunakan.

"Kami ingin mengajarkan kepada relawan, untuk menjaga kebersihan sebagaimana diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, kebersihan bagian dari iman," katanya.

Sebelumnya, Calon Wakil Presiden (cawapres), Gibran menghadiri acara Apel Sholawat Kebangsaan yang digelar LSN Jember, di GOR Jember Sport Garden (JSG), Desa Ajung Kecamatan Ajung Kabupaten Jember, Rabu (10/1) kemarin.

Gibran juga didampingi Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil E. Dardak, tiba di JSG sekitar pukul 16.00 WIB, langsung disambut oleh presiden LSN, Muhammad Fawaid dan jemaah, dengan iringan sholawat nabi.