Pembukaan Kejurnas Sepakbola KONI Pusat Tampilkan Tim-tim Hebat di Babak Penyisihan

Kejuaraan Nasional Sepakbola Piala Bergilir KONI Pusat ke V tahun 2024/RMOLJatim
Kejuaraan Nasional Sepakbola Piala Bergilir KONI Pusat ke V tahun 2024/RMOLJatim

Kejuaraan Nasional Sepakbola Piala Bergilir KONI Pusat ke V tahun 2024 resmi bergulir dan diikuti 66 tim peserta dari berbagai perwakilan daerah dan provinsi di Indonesia. Sekitar 10.202 Atlet muda mengikuti ajang ini dari tanggal 24-30 Juni 2024.


Pelaksanaannya dibagi menjadi dua venue, satu di Stadion Trimatra Kodiklat TNI Serpong Banten dan satunya di Gelanggang Olahraga Campusse Tanggerang Banten. 

Ketua Penyelenggara Taufik Panji Alam mengatakan, event nasional  ini digelar bertepatan dengan   libur sekolah. Alhasil banyak peserta yang datang mengikuti ajang ini. 

"Liburan sekolah diisi dengan hal positif kejuaraan nasional. Banyak tim-tim hebat ambil bagian di babak penyisihan hari ini. Seru sekaligus menjadi ajang bergengsi tim-tim sepakbola yang sehat," ujar Taufik di Stadion Trimatra Kodiklat TNI Serpong Banten dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (24/6).

Ditambahkan Taufik, kejuaraan tersebut memperebutkan piala bergilir Piala Bergilir KONI Pusat Ke V. Untuk peserta yang juara  mendapatkan sertifikat dan manfaat untuk jalur prestasi. Hal ini tentu sangat bermanfaat bagi  pemain muda untuk kemajuan sepakbola tanah air.

"Tim akan mendapat medali dan reward untuk empat tim yang lolos di semi final," imbuh Taufik.

Di samping itu setiap katagori ada beberapa predikat pemain terbaiknya di masing masing KU, akan ditentukan oleh mantan legenda pemain nasional, Herman Pulalo yang hadir menyaksikan petandingan penyisihan hingga partai knock out berlangsung. Mulai katagori usia 13 tahun, usia 15 tahun dan penutup usia 10 tahun.

Hadir di acara pertandinggan perdana antara tim Jambi melawan Kota Bogor,  Kabid Pullata KONI Pusat, Iwan kurniawan, legenda Timnas Herman Pulalo.

Taufik juga menyampaikan terimakasih kepada dukungan pemerintah Kemenpora serta sponsor dan Asprov PSSI Banten Askot PSSI Tangsel, POS Indonesia, Bank BJB, Taspen, Garuda Indonesia dan FIF Grup serta stakholder olahraga.

Menurutnya, penyelenggaraan kejuaraan tersebut merupakan bagian dari momentum jelang pesta olahraga Indonesia terbesar PON XX1 tahun 2024 Sumut-Aceh.

Berikut peserta Piala Bergilir Ketua Umum Koni Pusat ke V tahun 2024

Peserta KU10 

1. Ssb KotaJambi

2. SSB. Citra Remaja Depok 

3. DSK Jkt 

4. Diklat Paku Jaya 

5. Serpong Jaya 

6. YoungWarrior Black TangSel 

7. YoungWarrior White TangSel 

8. MU Junior Kampar Riau 

9. SSB Lido Raya Bogor 

10. SSB. Cibinong Putra 

11. Berlian Banten 

12. Akademi Persib Bogor 

13. Palembon soccer Bojonegoro 

14. Jateng Selection Kopassus

15. Ssb Kemayoran 17 Jkt 

16. Asti Kudus 

17. Ssb Mandala Garut 

18. Brin

Peserta KU 13 

1.D' Lion JKT

2. SSB AGGREGAT BOGOR 

3. Ssb Kemayoran 17 Jkt 

4. Siginjai Merah Jambi 

5. Siginjai Putih Jambi 

6. JTS Kota Jambi 

7. Pro:Direct FC Jkt 

8. ASTI 

9. ASSA Pro SS Bekasi 

10. Tunas Indonesia FC 

11. SSB Imadara Tangerang Banten 

12. Cs Private Jkt 

13. Diklat Pakujaya 

14. Jateng Selection Kopassus

15. Sparta Depok 

16. Bina mandiri soccer school 

17. Satria Muda Tangerang 

18. Remci FC Tangerang 

19. APSB Soccer Private 

20. Diklat Pinang Tangkot 

21. Akd. Persib Cimahi 

22. Tajimalela FA 

23. Babek SS Jkt 

24. SSB Putra Pakuan Bogor 

Peserta KU 15 

1. Ssb Sparta Depok

2. Ssb Ganendra Satya 

3. Ssb Urakan FC Jkt 

4. JTS Kota Jambi 

5. Erlangga FA Jkt 

6. ASTI 

7. Tunas Indonesia FC 

8. SSB Jayakarta jkt 

9. Sangeni Purnama Banten 

10. Diklat Ken Arok Jatim

11. Satria Sangeni Jabar 

12. Jatim select 

13. BJSS Jakarta 

14. Remci Tangerang 

15. FOSSBI Jatim 

16. Pakuan City Bogor 

17. Perisai Muda Bungo Provinsi Jambi 

18. Genre Lampung 

19. Akdm.Persib Cimahi 

20. Tajimalela FA 

21. Astam FC 

22. R MIFA. Jabar 

23. Fossbi Garuda 

24. Pro Direct

ikuti terus update berita rmoljatim di google news