Debat Perdana, Paslon BONUS Siap Wujudkan Kota Madiun Maju, SDM Berdaya Saing Tinggi

Bonie Laksmana-Bagus Rizki Dinarwan usai debat/RMOLJatim
Bonie Laksmana-Bagus Rizki Dinarwan usai debat/RMOLJatim

Sumber Daya Manusia (SDM) yang berdaya saing dengan akhlak yang baik untuk pembangunan Kota Madiun.


Itu salah satu poin utama yang disampaikan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Kota Madiun nomor urut 3 Bonie Laksmana-Bagus Rizki Dinarwan (BONUS) saat pemaparan visi dan misi dalam debat publik perdana di Aston, Kota Madiun, Rabu (16/10). 

“Untuk mewujudkannya, pasangan BONUS akan menitik beratkan pada pendidikan karakter sejak usia dini. Sehingga terbentuk SDM yang beragama, perduli, berempati, sopan santun, bertanggung jawab, serta sportif," kata Bonie Laksmana.

"Pendidikan karakter ini harus menyentuh semua lini, baik pendidikan formal maupun non formal, karenanya Bonus akan memberikan bantuan operasional kepada pondok pesantren dan madrasah mulai jenjang diniyah. Pelestarian budaya dan jati diri bangsa juga menjadi prioritas, kita akan masukkan unsur budaya dan seni bela diri pada extra kurikulum pendidikan kita,” imbuhnya.

BONUS juga mencanangkan hari minggu sebagai hari olahraga keluarga. Semua fasilitas stadion akan digratiskan untuk warga Kta Madiun. 

Begitu juga fasilitas olahraga yang tidak terurus akan benahi. Jika beralih fungsi akan dikembalikan pada fungsinya. 

Pasangan BONUS juga mengkampanyekan olahraga di Kota Madiun akan diprioritaskan kembali. Tidak hanya sepakbola, seni bela diri, basket, tenis, voli, panjat tebing dan masih banyak lagi lainnya pun tetap diprioritaskan. 

“BONUS juga akan memperbanyak dan memperbaiki ruang terbuka hijau yang ramah lingkungan, ramah keluarga,dan ramah kaum difabel dilengkapi tempat bermain dan olahraga yang berkualitas. Disini warga bisa berinteraksi dan belajar karena wifi gratis juga akan kami sediakan dan terintegrasi dengan baik,” ujarnya. 

Di bidang ekonomi, wajah UMKM dan PKL akan dipercantik. Begitupun sarana untuk menjalankan usaha. 

Pasangan BONUS akan memberikan 2500 grobak usaha, permodalan, bantuan pelatihan, bantuan perizinan, dan menjadikan pelaku UMKM melek digital.

“Bonus akan membangun creative corner tempat warga kota berkreasi, merancang, memproduksi dan saling berinteraksi dalam wadah ekonomi kreatif. BONUS uga akan merevitalisasi pasar-pasar tradisional sehingga sesuai standar yang tertata baik,” ucapnya. 

Penangan sampah juga menjadi prioritas bonus sehingga volume sampah bisa berkurang dan bisa mengembangkan wisata edukasi sampah. 

Selain itu BONUS juga akan menggandeng dunia usaha, membetuk pusat pelatihan yang berkualitas, juga memfasilitasi program magang siswa dan mahasiswa sehingga keahlian yang dimiliki sesuai dengan kebutuhan dunia kerja.

BONUS juga menjanjikan insentif bulanan sebesar Rp 1 juta kepada Ketua RT dan RW, serta program bantuan dana langsung sebesar Rp 10 juta untuk infrastruktur yang akan dikelola oleh RT, serta Rp 10 juta yang dikelola oleh dasawisma untuk kebutuhan lansia, posyandu, ibu hamil, dan penanganan kemiskinan. 

Untuk diketahui paslon nomor 3 Bonie Laksmana- Bagus Rizki Dinarwan (BONUS) akan bertarung melawan paslon nomor 2 Maidi-F Bagus Panuntun (MADIUN), dan paslon nomor 1  Inda Raya Ayu Miko Saputri dan Aldi Dwi Prastianto (DADI JUARA) pada pilkada 27 November 2024 mendatang.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news