Dalam Pilgub Jawa Timur 2024, pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elistianto Dardak, kembali memperoleh dukungan.
- Unggul Versi Hitung Cepat untuk Pilgub Jatim, Khofifah-Emil Minta Simpatisan Tak Merayakan Secara Berlebihan
- Dapat Dukungan dari Guru Diniyah dan Ngaji Nusantara, Emil Janji Tingkatkan Program PGDN
- Ribuan Relawan Gus Ipul Sidoarjo Deklarasi Kawal Kemenangan Tebal Khofifah-Emil
Acara deklarasi dukungan tersebut berlangsung di Surabaya pada hari Rabu, 6 November 2024.
Selama menjabat, Khofifah-Emil telah berhasil membangun beberapa fasilitas kesehatan sebagai bagian dari upaya melancarkan program-program tersebut. Bahkan, mereka rutin mengirimkan kapal untuk memberikan layanan kesehatan kepada warga masyarakat di kepulauan.
Arek Industri Kesehatan (ARINKES) memberikan komitmennya, kepada Khofifah-Emil untuk melanjutkan kepemimpinan pemerintahan di Jawa Timur dan melanjutkan berbagai program yang telah berhasil dijalankan dibidang kesehatan.
Terutama, pemenuhan fasilitas kesehatan yang telah dilakukan sebelumnya secara masif. Termasuk juga menggalakkan berbagai inovasi dan produkai berbagai alat kesehatan di Jaawa Timur kedepannya.
Emil Dardak mengapresiasi acara tersebut dan menyambut dukungan ini dengan sangat antusias.
Dalam sambutannya Emil juga menjelaskan bahwa Jawa Timur saat ini sudah mengalami berbagai peningkatan dalam 5 tahun terakhir. Salah satunya adalah Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Jawa Timur yang sebelumnya dibawah rata-rata nasional, pada tahun 2023 telah mencapai 74,65, yang lebih tinggi dari rata-rata nasional.
"Mari kita bahu membahu membangun kedaulatan kesehatan di Jawa Timur," ungkapnya.
Dokter Gilang Satrya Pratama, Dewan Penasehat ARINKES & Nakes Muda, menyampaikan bahwa saat ini pencapaian untuk investasi Alkes di Jawa Timur telah mencapai 145 Trilyun rupiah.
"Harapanya dengan sinergi dan saling mendukung, Arinkes akan mengupayakan peningkatan investasi kisaran 3 sampai 5 persen hingga 5 tahun kedepan," ungkap dokter Gilang.
Dokter Gilang juga menegaskan pentingnya peran kolaborasi dari berbagai pihak terkait untuk membangun Jawa Timur ke depan.
Sosok Emil dengan segala prestasinya,
menurutnya akan mampu menginspirasi banyak kaum muda Jawa Timur untuk ikut berkontribusi secara kongkrit untuk Jawa Timur kedepan.
Acara deklarasi ini dihadiri oleh ratusan orang, termasuk perwakilan dari 25 perusahaan Alkes di Jawa Timur.
Turut hadir dalam acara deklarasi dan sesi sharing perwakilan dari Kadin Jatim, Perwakilan dari Hipmi Jatim, serta perwakilan Hipmi Surabaya.
Ketua Umum ARINKES, Ary Satriyo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa dukungan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilan Khofifah - Emil dalam memimpin Jawa Timur sebelumnya. Menurutnya, beberapa program prioritas di bidang kesehatan telah berhasil dilaksanakan.
"Ada peningkatan jumlah pengusaha Alkes saat ini, itu artinya membuka lebih banyak lapangan kerja," ungkapnya.
Saat ini Arinkes memiliki anggota sekitar 300 perusahaan alat kesehatan di Jawa Timur, dengan serapan mencapai 50 ribu tenaga kerja.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Dokter Agung: Kemenangan Khofifah-Emil Bukti Kerja Keras dan Cinta Rakyat Jatim
- Menang Telak dengan Perolehan 12,1 Juta Suara, Khofifah Ajak Semua Kembali Bersatu Bangun Jatim
- Hasil Rekapitulasi KPU Jatim, Khofifah-Emil Raih Suara Terbanyak