Khofifah Indar Parawansa mengajak masyarakat untuk terus menjaga sikap toleransi dan saling menghormati untuk menjaga harmoni sosial di tengah keberagaman.
- Daftar KPU Pasangan Fren Ajak Adu Gagasan dan Ide Bangun Kota Kediri
- Kader DPR RI Gerindra Ambil Formulir Bacabup Banyuwangi dari PDIP dan PKB di Hari Cantik
- Mahfud MD: Survei Bisa Diatur, Hasil Survei Bisa Dipesan
Pesan tersebut disampaikan Khofifah bertepatan dengan Hari Persaudaraan Manusia Internasional yang diperingati setiap tanggal 4 Februari. Peringatan ini ditetapkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa.
"Sikap toleransi dan gotong royong adalah kunci dalam menghadapi tantangan sosial, ekonomi, dan politik. Untuk itu nilai-nilai persaudaraan sangat relevan dalam menjaga stabilitas sosial dan membangun kehidupan yang damai," kata Khofifah di Surabaya, Selasa (4/2).
Khofifah mengatakan, Hari Persaudaraan Manusia Internasional yang diperingati setiap 4 Februari menjadi momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai toleransi, moderasi serta saling menghormati, dan persaudaraan antarumat manusia.
"Di Indonesia, peringatan Hari Persaudaraan Manusia Internasional menjadi sangat relevan mengingat keberagaman suku, agama, dan budaya yang ada di negara ini," kata Khofifah.
"Hal ini mencerminkan semangat Bhinneka Tunggal Ika, yang menjadi pilar utama dalam menjaga persatuan bangsa," imbuh dia.
Menurutnya, dalam menghadapi dinamika sosial dan politik yang berkembang, sikap persaudaraan dan saling menghormati antaragama sangat penting untuk mencegah konflik serta memperkuat rasa persatuan dan kesatuan.
"Di tengah perbedaan pandangan, baik dalam aspek sosial, budaya, maupun politik, nilai-nilai toleransi, moderasi dan gotong royong harus tetap menjadi fondasi utama dalam membangun persatuan dan kesatuan bangsa," kata dia.
"Dengan menerapkan sikap persaudaraan dan saling menghormati, Indonesia dapat terus menjadi negara yang aman, damai dan harmonis , di mana setiap warganya dapat hidup berdampingan secara damai," pungkas Khofifah.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gubernur Khofifah Kenalkan Alpukat Kelud Berukuran Jumbo Asli Kediri
- Wujudkan Kedaulatan Pangan di Jatim, Gubernur Khofifah Tekankan Peran Strategis BUMDesa Sebagai Penggerak Ekonomi dalam Mendukung Program MBG di Tingkat Desa
- Gubernur Khofifah Bersama Gubernur Sherly Kompak Apresiasi Program Sedekah 5 Ribu Telur Muslimat NU Malut Untuk Cegah Stunting dan Bantu Warga Miskin Ekstrim