Wakil Ketua DPRD Jatim, Anwar Sadad mengenang sosok almarhum Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 1998-2005 KH Ahmad Syafii Maarif sebagai tokoh yang visioner. Ide dan pemikiran Buya Syafii, menurut Sadad, telah berhasil meneduhkan dan menumbuhkan semangat kebangsaan bagi masyarakat Indonesia.