Kota Kediri Masuk Level 3, PTM Kembali Berlaku 50 Persen

Siswa cek suhu tubuh
Siswa cek suhu tubuh

Kota Kediri masuk level 3 PPKM, maka Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Pendidikan, pada 7 Februari 2022, mulai memberlakukan pembelajaran Tatap muka 50 persen.


Meskipun di tingkat SD hingga SMP baik Negeri maupun swasta, belum ditemukan siswa atau guru yang terpapar Covid-19, namun Dinas Pendidikan melakukan antisipasi persebaran covid 19 di kalangan pelajar. 

Sebanyak 135 SD Negeri dan swasta, serta 33 SMP Negeri dan swasta, mulai menggelar pembelajaran tatap muka 50 persen. 

Marsudi Nugroho, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Kediri mengatakan, sebagai antisipasi persebaran covid 19, maka semua lembaga sekolah ditingkat SD hingga SMP baik swasta maupun negeri, dalam pembelajaran tatap muka, diberlakukan 50 persen. Protokol kesehatan di semua lembaga kesehatan harus ekstra ketat. 

"Sebagai antisipasi, kita berlakukan 50 persen. kita berlakukan dua sesi, sehingga harapannya bisa mengendalikan persebaran covid 19, agar siswa tidak terjangkit covid 19," kata Marsudi kepada Kantor Berita RMOLJatim, Senin (7/2). 

Sementara itu, Malik, Kepala Sekolah SD Banjaran 4 Kota Kediri mengatakan, pembelajaran 50 persen dalam satu kelas dibagi menjadi dua sesi. Satu sesi hanya dua jam pelajaran saja. 

"Dalam satu sesi kita berlakukan dua jam pelajaran saja. Selain itu, kita juga memperketat prokes pada siswa, agar tidak ada persebaran Covid-19, ujar Malik. 

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Kepala sekolah SMPN 1 Kota Kediri Satriyani. Pihaknya juga membagi dua sesi dalam satu kelas. Hanya saja, jika tingkat SMP, dalam satu sesi pembelajaran berlangsung selama 3 jam pelajaran.