PT Taspen Serahkan Bantuan Kursi Roda dan Sembako Kepada Pemkab Banyuwangi

PT Taspen (Persero) Kantor Cabang Jember menyerahkan bantuan berupa kursi roda dan paket sembako kepada Pemkab Banyuwangi. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Vice Manager PT Taspen Kantor Cabang Jember Ignasius Bowo Adi Bawono kepada Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani di pendopo Sabha Swagata, Kamis (22/4).


Vice Manager Taspen Kantor Cabang Jember Ignasius Bowo Adi Bawono menjelaskan, bantuan berupa kursi roda dan sembako tersebut merupakan program kemitraan dan bina lingkungan dari PT Taspen (Persero).

“Program ini kami laksanakan dalam rangka HUT PT Taspen yang ke-58 tahun yang jatuh pada 17 April kemarin,” kata Bowo, sapaan akrab Ignasius Bowo Adi Bawono.

Bowo menambahkan, penyerahan bantuan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh kantor cabang PT Taspen (Persero) di Indonesia. Total ada 16.000 paket sembako dan 570 kursi roda.

“Untuk Banyuwangi sendiri, kami serahkan 8 buah kursi roda dan 100 paket sembako. Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Banyuwangi, utamanya para ASN maupun keluarganya yang membutuhkan,” ujar Bowo.

Sementara itu, Bupati Ipuk mengapresiasi program bina lingkungan PT Taspen dan menyambut baik bantuan tersebut.

“Kami ucapkan terima kasih kepada PT Taspen yang terus peduli kepada masyarakat, khususnya warga Banyuwangi. Bantuan dari Taspen ini akan melengkapi berbagai program bantuan yang telah kami siapkan untuk warga, utamanya yang terdampak pandemi covid-19,” kata Ipuk.

“Khusus bantuan kursi roda akan kami gunakan untuk menambah inventaris di Graha Rehabilitasi Sosial (Graha Resos) yang menampung para lansia sebatangkara. Ini akan sangat bermanfaat untuk mereka,” imbuh Ipuk.

Dalam kesempatan itu, Ipuk juga berharap sinergi antara Pemkab Banyuwangi dan PT Taspen yang telah berjalan baik selama ini, bisa lebih ditingkatkan lagi. “Semoga ke depan ada inovasi baru dari Taspen yang semakin memudahkan layanan bagi para ASN di Banyuwangi,” pungkasnya.