Sejumlah warga di Dusun Talangan Desa Jangkang Kecamatan Tiris Kabupaten Probolinggo, kesulitan untuk mendapatkan air bersih.
- Masih Kecewa pada Ganjar Pranowo, #UsutWadas dan #WadasMeradang Trending di Twitter
- Petrokimia Gresik Kirim Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
- SIG Salurkan Bantuan Pembangunan Sarana Umum dan Pendidikan di Jateng
Namun, sebelumnya di dusun tersebut terdapat saluran air bersih dan diduga disabotase oleh warga setempat.
Mendengar keluhan seperti itu, Ketua Komisi VI DPR RI, Faisol Riza langsung menerjunkan para relawannya untuk memberikan bantuan berupa paralon ukuran besar.
"Sebelumnya ada salah satu warga yang memberikan informasi kebutuhan air bersih di dusun desanya itu. Setelah kita tinjau, langsung kita bantu," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOL Jatim, Selasa (22/2).
Menurutnya, air bersih di dusun tersebut sangat dibutuhkan, mengingat digunakan setiap harinya.
"Untuk kebutuhan setiap hari. Sehingga, warga memang membutuhkan dan kita kirim 250 lonjong paralon besar," tegas politisi asal Kabupaten Probolinggo ini.
Sementara itu, salah satu tokoh masyakarat desa setempat, Sunarji mengaku bangga pada Faisol Riza.
"Kamis masyakarat Desa Jangkang Mengucapkan terimakasih Kepada Bapak Faisol Riza yang telah membantu warga untuk perbaikan sarana air bersih," tegasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Khofifah Ingatkan Pentingnya Bangun Kewaspadaan dan Mitigasi Bencana di Masa Musim Pancaroba
- Wujudkan Kemandirian Ekonomi, Bank Jatim Serahkan Dua CSR Sekaligus di Lamongan dan Lumajang
- Dinsos Ngawi Sebut Luncurkan Jaring Pengaman Sosial Kabupaten Mulai Bulan Ini