Hadirkan Kelas Podcast Surabaya, Noice Rangkul Kreator Lokal untuk Berkarya di Konten Audio

Pemaparan tentang Noise podcast
Pemaparan tentang Noise podcast

Setelah menyambangi kota Bandung dan Makassar, Noice platform konten audio streaming lokal, kini menghadirkan Kelas Podcast di kota Surabaya pada Sabtu, (29/10). 


Kelas Podcast merupakan ruang edukasi gratis bagi para konten kreatorpemula yang ingin belajar lebih mendalam untuk berkarya di industri konten audio, khususnyapodcast. Kelas Podcast di Surabaya akan diadakan secara offline pada hari Sabtu, 29 Oktober2022 pukul 14.00 - 16.00 WIB bertempat di Teater Universitas Ciputra Surabaya.

Surabaya termasuk ke dalam 5 kota dengan pendengar podcast terbanyak di Indonesia1. Saatini, tercatat lebih dari 1 juta pendengar Noice berasal dari Surabaya dengan rentang usia 18-34tahun yang merupakan kalangan gen-Z & millennials. 

Hal ini tentunya menjadi alasan tersendirimengapa podcast dan konten audio menjadi salah satu media yang cukup populer untuk mendapatkan inspirasi, hiburan sekaligus informasi di kota yang memiliki potensi besar diindustri kreatif tersebut. 

Noice juga merangkul konten kreator lokal daerah untuk menghadirkankonten hyperlocal yang membahas topik relevan dari tiap kota tersebut, dan dibawakan dengan dialek lokal. 

Beberapa podcast di Noice yang jadi favorit para pendengar di kota Surabaya diantaranya adalah Musuh Masyarakat, Trio Kurnia, Lambemu, Hiduplah Indonesia Maya, Berizik, dan Cerita Kampung Halaman.

“Dari pengalaman kami mengunjungi beberapa kota di Indonesia, kami melihat banyak kreator pemula yang sangat potensial dan ingin berkarya lewat konten audio, namun bingung atau masih ragu-ragu mau memulai darimana, sehingga hal ini membatasi mereka," kata Thomas Raditya, VP of Content, Noice.

Untuk itulah, lanjutnya, Kelas Podcast Noice hadir di Surabaya kali ini, guna memberikan dukungan dalam bentu kedukasi bagi para anak muda yang ingin berkarya di industri konten audio seperti memproduksipodcast, ataupun menjadi VO (voice over) talent untuk vertikal audiobook dan audioseries yangada di Noice. 

"Berbekal pengetahuan setelah mengikuti Kelas Podcast ini, kami harap para kreator di Surabaya bisa lebih percaya diri untuk menampilkan karya mereka dengan meng-upload langsung podcast mereka via RSS dan memasukkan linknya di platformNoicemaker Studio agar konten mereka bisa langsung dinikmati di Noice,” sambungnya.

Thomas Raditya juga menjelaskan, Kelas Podcast yang digagas oleh Noice merupakan bagian dari Noicemaker Academy, rangkaian program terintegrasi untuk memberikan edukasi seputar podcast dan konten audio kepada para konten kreator lokal di berbagai daerah, untuk mendukung mereka berkembang dan meraih sukses sebagai kreator konten audio. 

Rangkaian program ini dimulai dari Kelas Podcast, yang akan berlangsung di berbagai kota besar di tanah air dan akan ditutup dengan kompetisi podcast bagi para konten kreator, dimana konten yang terbaik nantinya akan berkesempatan untuk menjalin kontrak eksklusif dengan Noice dan mendapat berbagai dukungan lainnya.

Berdasarkan data internal Noice, Q4 2022Kelas Podcast Noice di Surabaya akan mengangkat tema seputar cara membuat podcast ala Noice yang diisi oleh Yusril Fahriza, podcaster Noice, Thomas Raditya, VP of Content Noice dan Fajrin Sahaf, Noice Creator Program Lead. 

Tidak hanya itu, acara ini juga akan membahas mengenai seluk beluk dunia podcast, cara memproduksi konten yang kreatif, hingga cara monetisasi konten.

Program Kelas Podcast Noice di Surabaya berlangsung di Universitas Ciputra Surabaya ini menyediakan pembelajaran dengan 3 jalur sukses yaitu Start-Up Business,Family Business dan Professional Career sebagai salah satu pilihan untuk mempersiapkan diri terjun di dunia kerja. 

Sejalan dengan Noice yang memberikan media bagi kreator-kreator audio tanah air untuk publikasi karyanya sehingga bisa di akses oleh semua orang.

Noice juga memberikan dukungan penuh bagi para kreator lokal yang tergabung di dalamnya mulai dari sisi produksi dan promosi, edukasi, hingga langkah monetisasi. 

"Paranoice - sebutan bagi para pendengar Noice, jugasangat antusias dengan konten lokal dengan dialek dan topik khas yang relate dengankeseharian mereka.” kata Yusril Fahriza, podcaster Noice.

.“Kedepannya kami ingin melihat lebih banyak lagi konten kreator dari Surabaya untuk mulai berani bersuara lewat podcast dan bisa menembus pasar nasional.” tutup Thomas Raditya, VP of Content.