Usai Libur Cuti Bersama, Ning Ita Sidak di RSUD dr Wahidin Sudirohusodo Husodo

Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat sidak di RSUD dr Wahidin Sudirohusodo Husodo /is
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat sidak di RSUD dr Wahidin Sudirohusodo Husodo /is

Usai libur lebaran dan cuti bersama, hari pertama masuk kerja, Walikota Mojokerto Ika Puspitasari melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke instansi layanan publik RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan tenaga kerja (DPM PTSP Naker) maupun Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kota Mojokerto, Rabu (26/4/2023).


Hasil sidak Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari atau akrab disapa ning Ita akan dijadikan bahan evaluasi untuk perbaikan ke depannya. Saat di DPM PTSP Naker yang berada Mal Pelayanan Publik (MPP) Gajah Mada, ning Ita mendapati masih banyak layanan dari instansi vertikal yang masih belum membuka gerainya. Menurut Ning Ita komitmen awal pada waktu pembukaan MPP yang disaksikan Kemenpan RB, instansi vertikal yang membuka gerainya di MPP siap memberikan layanan kepada masyarakat secara maksimal.

Sidak kemudian dilanjutkan ke RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo.Terkait pelayanan yang ada di RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo, Ning Ita, mengatakan selama ini adanya keluhan dari masyarakat adanya aplikasi baru yang disediakan oleh BPJS Kesehatan, yaitu JKN Mobile. “Pada awal-awal dulu, ada kesulitan untuk mengintegrasikan dengan aplikasi pendaftaran yang sudah dimiliki oleh RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo dengan aplikasi BPJS Kesehatan,”kata Ning Ita.

Saat pendaftaran bagi masyarakat belum secara otomatis terintegrasi dengan baik.“Maka itu kami sampaikan sesuai dengan arahan Menpan RB bahwa seluruh daerah, termasuk kementerian semuanya diarahkan untuk mengefektifkan aplikasi layanan yang ada dalam satu aplikasi saja,” ujar Ning Ita. Selain itu ning Ita juga meminta kepada pengelola RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo untuk terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat, terkait kemudahan layanan di rumah sakit milik pemerintah daerah ini, baik melalui layanan di tempat maupun layanan secara online.   

‘Kami minta kepada jajaran direksi RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo untuk selalu melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Agar upaya perbaikan layanan dan kemudahan semakin dikenal masyarakat dan mereka tidak ragu untuk datang ke rumah sakit ini,: tambah Ning Ita. Turut mendampingi Ning Ita, Direktur RSU Dr Wahidin Sudiro Husodo, dr Sulaiman Rosyid bersama jajaran, Kepala BKPSDM Kota Mojokerto, M Imron.(adv)