Tingginya bea masuk baja Indonesia ke Amerika Serikat jadi pokok bahasan utama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, saat bertemu Menteri Perdagangan AS, Wilbur Ross.
- bjb PENtas Wujudkan Infrastruktur dan Pengembangan UMKM di Jawa Barat
- Media Sosial Bank Jatim Raih Penghargaan di Ajang 20th Infobank-MRI BSE Awards 2023
- Diakuisisi Manoj Punjabi, Net TV Resmi Ubah Nama Jadi MDTV
Untuk itu, Luhut menyempatkan diri bertemu dengan beberapa pebisnis Amerika Serikat (AS) dan China. Dari pengusaha asal AS yang menjadi pemasok baja dari Indonesia, diketahui bahwa produk baja yang mereka suplai terkena kebijakan tarif masuk sebesar 25 persen.
"Besok, dalam pertemuan dengan Menteri Perdagangan Wilbur Ross, saya akan sampaikan hal ini dan minta kebijakan AS untuk memberi keringanan,†ungkap Luhut di Shanghai, lewat keterangan tertulisnya, Rabu (6/11).
Adanya kebijakan tersebut, lanjut Luhut, dinilai cukup memberatkan Indonesia. Karena, produk yang masuk diproduksi oleh masyarakat kecil. Sehingga mereka akan merasakan langsung dampak dari mahalnya bea masuk ke AS.
"Hanya Jepang, Korea Selatan, dan Turki yang dapat pengecualian tarif masuk ini. Kita kan negara berkembang tentu ini menyulitkan bagi Indonesia,†tandasnya, seperti dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
Dalam pameran ini Luhut juga bertemu dengan beberapa menteri dan pejabat China. Dari dialog tersebut terungkap bahwa negara-negara jazirah Arab dan Amerika Latin merupakan mitra strategis mereka dalam berinvestasi. [mkd]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- TPS Terapkan Digitalisasi Berbasis SAP Sebagai Langkah Standarisasi Bisnis
- Gencatan Senjata Hamas-Israel untuk meredam Harga Minyak Dunia
- Di Setiap Provinsi Terdapat Puluhan Gudang Penyimpanan Barang Impor Ilegal Dikelola WNA