Ikadin Usung Otto Hasibuan Jadi Ketum DPP Peradi

Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) di Hotel Mercure Surabaya, Jum'at (27/9).


Pengusungan Otto ini didukung oleh 123 DPC Ikadin. Otto dinilai berpengalaman memimpin Peradi. Sebab, dia sudah pernah menjabat sebagai ketua umum Peradi dua periode dan ketua umum Ikadin. Otto dinilai dapat mewujudkan visi yang dimiliki Ikadin untuk menjadikan Peradi sebagai satu-satunya organisasi profesi advokat.

"Pengalaman Prof Otto itulah yang membuat kami berharap agar beliau bisa memperjuangkan kembali Peradi sebagai satu-satunya organisasi advokat," ujar Ketua DPP Ikadin Sutrisno dikutip Kantor Berita pada wartawan,Jumat (27/9).

Menurut Sutrisno, saat ini, kualitas serta kepercayaan masyarakat terhadap profesionalisme advokat tengah menurun. Kondisi ini menurutnya karena banyaknya organisasi advokat. Dia berharap Peradi sebagai organisasi advokat yang didirikan Ikadin menjadi satu-satunya organisasi profesi advokat.

Sementara itu, Otto merasa tersanjung kembali dicalonkan sebagai ketua umum Peradi. Meski demikian, dia mengaku siap. Otto juga berjanji akan kembali menjadikan Peradi sebagai satu-satunya organisasi advokat.

"Dimana Peradi kembali menjadi organisasi advokat tunggal yang dapat berwenang menata profesionalisme advokat," kata Otto.

Ketua DPC Ikadin Surabaya Hariyanto sebagai tuan rumah Rapim menyatakan dukungannya terhadap pengusungan Otto. Dia yang juga Ketua DPC Peradi Surabaya juga berharap dengan diusungnya Otto akan kembali menjadikan Peradi sebagai satu-satunya organisasi profesi advokat.[bdp]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news