Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Dedi Prasetyo sebagai Kadiv Humas Polri menggantikan Irjen Argo Yuwono yang diberi amanah baru sebagai Asisten Logistik (Aslog) Kapolri.
- Pelaku Pembantaian 9 Orang di Kediri Berhasil Ditangkap di Pojok Wates
- Kejari Surabaya Terima Dua Laporan Pungli oleh ASN
- Jaksa Hadirkan Empat Saksi Kunci Mafia Perizinan Dinkopdag Surabaya
Dedi menyampaikan, bahwa dirinya bertekad untuk terus melanjutkan program yang telah dijalankan Argo Yuwono selama menjadi Kadiv Humas Polri.
Disamping itu menurut Dedi, media merupakan mitra utama dan strategis bagi Humas Polri dalam menyampaikan informasi kepolisian maupun kinerjanya.
"Media adalah mitra utama dan mitra strategis dari Divisi Humas, apa yang sudah dilakukan pak Argo tentunya saya sebagai Kadiv yang baru tentunya akan menindaklanjuti,” kata Dedi kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (10/11).
Oleh karenanya, lanjut Dedi, ia bertekad untuk meningkatkan komunikasi dengan media demi melayani kebutuhan informasi maupun hal-hal yang perlu disampaikan segera kepada masyarakat luas.
Disisi lain, Dedi menambahkan, sebagaimana arahan Kapolri, maka dirinya bakal menyampaikan kinerja polri yang humanis.
Karena pada prinsipnya, Dedi menekankan bahwa Polri merupakan organisasi yang terbuka dalam menerima saran dan masukan ataupun kritik dari semua pihak lantaran hal tersebut dimaknai sebagai upaya Polri untuk terus memperbaiki kinerja.
“Agar Polri selalu dekat dengan rakyat, Polri yang dicintai masyarakat dalam memberikan pelayanan, pengayoman terhadap masyarakat,” demikian Dedi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Rafael Alun Trisambodo Mulai Diperiksa KPK
- Ditetapkan Tersangka Tragedi Seluncuran Ambrol, Pemilik Kenjeran Park Minta Perkara Digelar Ulang
- Geledah Kantor PT Bahari Berkah Madani, KPK Sita Bukti Elektronik