Komplotan copet asal Surabaya kena apes di Alun-alun Merdeka Ngawi pada pukul 23.00 WIB, Jumat, (6/9), setelah melakukan aksi pencopetan terhadap korban puluhan orang penonton.
- Eks Kadispendik Jatim Saiful Rahman Dituntut 9 Tahun Penjara
- Polwan yang Bakar Suami Sempat Menolong Korban dan Meminta Maaf
- Peradi Pergerakan Perjuangkan Pembentukan Dewan Kehormatan Advokat Sebagai Wadah Tunggal
Kelima pelaku antara lain, Erik Susanto (34) Kelurahan Pabean Kecamatan Perak Kodya, Daud Dwi Putra (30) Kelurahan Perak Timur Kecamatan Pabean Cantikan, Joko Sucahyono (42) Kelurahan Perak Timur Kecamatan Cantikan Kota, Rizal Beni Pranoto (28) Kelurahan Griges Kecamatan Asemrowo, Abdul Rohman (21) Kelurahan Pabean Cantikan Kecamatan Perak Timur dan satu orang lagi atas nama Wawan statusnya DPO setelah berhasil kabur.
Kapolres Ngawi AKBP MB. Pranatal Hutajulu menjelaskan, komplotan copet tersebut sudah memetakan sasaran di berbagai daerah termasuk Ngawi saat ada konser musik.
Setelah memastikan lokasi aksi kejahatan mereka pun berangkat dari Surabaya dengan menyewa mobil rental jenis Mobilio warna hitam nopol L 1492 XC termasuk sang sopir Daman Huri (24) warga Kelurahan Genting Kalianak, Kecamatan Asemrowo.
"Para pencopet ini memang komplotan kejahatan dengan sasaran lintas daerah. Modus yang dilakukan dengan menyalakan mercon setelah meledak baru pelaku lainnya mendorong penonton sambil mengambil handphone yang ada di sakunya,†terang Pranatal pada Kantor Berita .
Jelasnya, untuk status sopir rental (Daman Huri) hanya sebagai saksi atas tindak kejahatan dari komplotan yang dipimpin pentolanya Erik Susanto.
Sayangnya, dari aksi pencopetan itu hanya berhasil diamankan barang bukti 7 unit handphone berbagai merek. Sedangkan lainyna masih dalam penyelidikan mengingat jumlah handphone yang dicopet mencapai puluhan.[pr/aji]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- MAKI Kirim Dokumen Data Dugaan Korupsi Proyek DAS Ampal Balikpapan ke KPK
- Tunda Mudik, Kakorlantas: Covid-19 Adalah Masalah Kita Semua
- Gus Muhdlor Resmi Ditahan KPK, Pj Gubernur Adhy Siapkan Subandi Jadi Plt Bupati Sidoarjo