Ketua DKC Garda Bangsa Kabupaten Probolinggo, Zainal Arifin mendapat pesan penting saat silaturahmi ke KH Ahmad Faiz Abdul Haq Zaini atau populer Ra Faiz Ponpes Nurul Jadid Paiton Probolinggo.
- Hasan Aminuddin Dan Ketua Dewan Masuk Daftar Orang Pertama Disuntik Vaksin Covid-19 Di Kabupaten Probolinggo
- Setelah Disetop Kemensos, Pemprov Jatim Beri Santunan Korban Covid-19
- Ular Piton Sanca Sepanjang 3,5 Meter Masuk Bak Mandi, Penghuni Rumah Kalang Kabut
Zainal Arifin silaturahmi ke Ra Faiz, pasca Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang sudah ditentukan perolehan suara partai oleh KPU Kabupaten Probolinggo.
Selanjutnya, Kabupaten Probolinggo akan mempunyai penggawean lagi yaitu Pemilihan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Probolinggo.
Sebab, Pilkada serentak Kabupaten Probolinggo ini akan dilakukan pada 27 November 2024.
Zainal Arifin mengatakan, kalau kedatangan dia ke Ponpes Nurul Jadid Paiton Kabupaten Probolinggo untuk bersilaturahmi.
Selain itu, Zainal Arifin juga mengungkapkan, kalau obrolan dengan Ra Faiz sangat mendidik serta memberikan nasihat yang luar biasa.
"Alhamdulillah, kami banyak masukan dari Ra Faiz, untuk terus membela kepentingan rakyat Kabupaten Probolinggo,"kata Arif panggilan akrab Zainal Arifin, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (13/03).
Nasihat yang disampaikan oleh Ra Faiz terhadap Zainal Arifin sehingga, membuat Zainal Arifin tambah gairah untuk terus membela kepentingan rakyat Kabupaten Probolinggo.
"Saya mengucapakan banyak berterima kasih kepada Ra Faiz yang sudah memberikan saya nasihat. Masukan beliau (Ra Faiz) ini sungguh luar biasa,"paparnya.
Perlu diketahui, hingga saat ini masih belum jelas, siapa yang akan maju sebagai Calon Bupati Probolinggo di Pilkada 2024 ini.
Akan tetapi sudah muncul nama Calon Bupati Probolinggo pada Pilkada 2024.
Dia adalah Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong Kabupaten Probolinggo, dr Muhammad Haris Damanhuri atau yang populer disapa Gus Haris.
Gus Haris sendiri merupakan penasehat dari Partai Gerindra Kabupaten Probolinggo.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Usai Ponpes Nurul Jadid Paiton, Zainal Arifin Sowan Ke Ketua PCNU Probolinggo
- Halaqoh Santri Ponpes Nurul Jadid Probolinggo, Gus Fahmi Gaungkan Perubahan
- Ponpes Nurul Jadid Retas Tantangan Gerbang Global, Dorong Ekonomi dan Layani Masyarakat