Siapa Yang Cemas Dengan Pertemuan Prabowo-Megawati?

Pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri diprediki untuk menjajaki adanya peluang di Pemilihan Presiden 2024 mendatang. Pertemuan kedua tokoh tersebut mencairkan kebekuan, pasca keduanya bersebrangan di Pilpres 2019 lalu. "Jika hari ini mereka bertemu menurut saya disamping karena memorabilia politik karena relasi yang terbangun sebelumnya juga mencoba mencairkan suasana kebekuan komunikasi politik guna menjajaki kemungkinan di 2024," kata Surokim pada Rabu (24/7).Dia meyakini, Prabowo dan Megawati akan menjadi king maker di Pilpres 2014 mendatang. Menurut Surokim, pertemuan itu sendiri diprediksi akan membuat cemas sebagaian rival politik, yang sudah menyiapkan kandidatnya pada Pilpres 2024 mendatang.


Dikatakan Surokim, pertemuan itu menjadi angin segar bagi kabinet Joko Widodo karena bisa jadi posisi Gerindra akan memperkuat pemerintahan.


"Jika terus mencair hub keduanya tentu akan membawa banyak implikasi kepada kekuatan politik baik diparlemen maupun di eksekutif. Ya tentu ada positif negatifnya. Namun dalam konteks mencairkan hubungan dan tensi politik saya pikir pertemuan ini positif," pungkasnya.[bdp]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news