Keluarga besar Presiden RI Kedua Soeharto berkunjung ke Ponpes Al-Anwar Rembang, Jawa Tengah. Pimpinan Ponpes Al-Anwar KH Maimoen Zubair terlihat menerima langsung putra putri Soeharto yakni, Siti Hardiyanti Rukmana (Mbak Tutut), Siti Hediati Hariyadi (Mbak Titiek), Siti Hutami Endang Adiningsih (Mbak Mamiek) dan cucu Soeharto, Eno Sigit
- Arif Fathoni Nilai Safari Politik Ketum Golkar Airlangga ke Parpol Lain Menunjukkan Kelas Kenegarawanan
- AFPI Dukung Polri Tindak Tegas Pinjol Ilegal
- Nasdem Minta Penyelenggara Pemilu Transparan saat Jalani Tahapan
Sementara Mbah Moen seperti biasa mengenakan sarung yang dipadu dengan baju lengan panjang beserta kopiah putih di kepala.
Selama bersilaturahmi, putri dan cucu Soeharto lebih banyak mendengarkan petuah-petuah Mbah Moen.
Tak hanya soal ilmu agama, menurut Tutut, Mbah Moen juga memiliki wawasan kebangsaan yang tinggi.
"Ini dalam rangka silaturahmi. Di dalam (ruangan) banyak ngobrol dengan beliau. Banyak membahas tentang kebangsaan," ujar Tutut usai berpamitan pada Mbah Moen dan para santri.
Tutut bersama rombongan meninggalkan lokasi sekitar pukul 17.00 dan menuju Semarang untuk melanjutkan agenda lainnya.
Dalam beberapa hari ini, Tutut beserta adik dan keponakannya memang memiliki sejumlah agenda di Jateng. Salah satunya adalah ziarah ke makam ayahnya, almarhum Presiden Soeharto dan Ibu Tien Soeharto di Astana Giribangun Kabupaten Karangnyar. [bdp]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- KPU Terima Data PPATK: Ada Transaksi Aliran Dana Janggal Bendahara Parpol
- Rp 500 Triliun Anggaran Habis untuk Rapat, Achsanul Qosasi: Pengentasan Kemiskinan dan Bansos Berbeda
- Relawan Brigade Bunda Bawean Gelar Syukuran Cukur Gundul, Sambut Kemenangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024