Timnas Pelajar Kemenpora U15 Perkenalkan Jersey Terbaru

Jersey terbaru Timnas Pelajar Kemenpora U15/RMOLJatim
Jersey terbaru Timnas Pelajar Kemenpora U15/RMOLJatim

Timnas Sepakbola Pelajar Kemenpora U15 memperkenalkan jersey terbaru. Jersey Timnas disupport MRR sportwear dengan warna sport dan bercorak. 


Jersey Timnas ini akan dikenakan saat laga home dan away bagi para pemain sepakbola muda yang terpilih yang akan mewakili Indonesia pada kejuaraan Internasional. 

Ketua BLiSPI, Barja Suihan menyampaikan terima kasih kepada MRR sportwear yang sudah menunjukan keseriusannya bergabung menjadi bagian jersey Timnas Pelajar U15 Kemenpora.

"Ini (jersey) memberikan motivasi bagi pemain muda Kemenpora. Persiapan minggu ini rencananya akan memanggil 40 pemain yang lolos tahap ketiga," ujar Barja di Kemenpora sebagaimana dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (7/6).

Memasuki seleksi tahap ketiga atau tahap akhir yang digelar bulan ini, skuat para pemain Timnas Pelajar Kemenpora U15 kini dalam proses pemanggilan. 

"Persiapan minggu ini rencananya akan memanggil 40 pemain yang lolos tahap ketiga. Waktunya akan disesuaikan dengan situasi ketat saat pandemi. Tentu hanya melibatkan sekitar 40 pemain muda dan telah dikerucutkan menjadi 25 pemain inti yang rencana dipersiapkan ke Turkey," demikian Barja.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news