Penyebaran virus Covid-19 di Indonesia belum menunjukkan penurunan signifikan.
- Ilmuwan Temukan Bakteri untuk Membantu Atasi Wabah Malaria
- Jalan Darmo Ditutup, Dilarang Ada Aktivitas Apapun
- Kemenkes Tunda Distribusi Vaksin AstraZeneca Pasca Kasus Pembekuan Darah
Dari data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, kasus aktif Covid-19 meningkat di atas seribu kasus per Minggu (23/5).
Secara rinci, kasus aktif kini sudah mencapai 92.847 atau meningkat hingga 1.607 dari hari sebelumnya.
Peningkatan kasus aktif tersebut didapat dari tambahan kasus terkonfirmasi yang lebih tinggi dibanding pasien sembuh dan meninggal dunia.
Tercatat, kasus terkonfirmasi Covid-19 meningkat 5.280 kasus, atau totalnya ada 1.775.220. Sedangkan untuk pasien yang dinyatakan sembuh tambahannya ada 3.550 atau totalnya sudah 1.633.045.
Di sisi lain, pasien yang dinyatakan meninggal dunia akibat Covid-19 juga bertambah sebanyak 123 kasus. Dengan demikian, maka total korban jiwa sejak pandemi Covid-19 melanda awal tahun 2020 lalu ini sudah 49.328 jiwa.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bersama Panglima TNI, Kapolri Tinjau Pelaksanaan Vaksin 2.101 Personel Di Polda Jatim
- Kasus Aktif Corona Tinggal 68.942 Orang, Jumlah yang Sembuh Bertambah di Atas 9 Ribu
- Kasus Aktif Masih Naik di Atas 200 Orang, yang Sembuh 1.524 Pasien