Rijanto-Marhaenis Dapat Nomer Urut Satu

Paslon Rijanto-Marhaenis/RMOLJatim
Paslon Rijanto-Marhaenis/RMOLJatim

Pasangan petahana Kabupaten Blitar, Rijanto dengan Marhaenis UW mendapatkan nomer urut satu dalam pengundian nomer urut di Kantor KPU Kabupaten Blitar, Kamis (24/09). Sementara pasangan penantang yakni Rini Syarifah dengan HR Rahmat mendapatkan nomer urut dua.


"Ini nomer yang baik, artinya satu periode lagi," ungkap Rijanto usia pengundian nomer urut di Kantor KPU Kabupaten Blitar pada Media, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (24/09).

Rijanto menegaskan, bahwa dengan sudah mendapatkan nomer urut ini, Ilia dan Marhaenis bertekad untuk melanjutkan programnya apabila nanti memenangkan Pilkada pada 9 Desember mendatang. Sementara itu, pria yang menjabat sebagai Bupati Blitar ini akan mulai cuti pada 26 September.

Dengan sudah ditetapkanya sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati ini, Rijanto dan Marhaenis UW mendapatkan pengawalan pribadi (Wapri) dari Polres Blitar. Ada delapan Wapri yang akan melekat untuk membantu pengamanan selama menjadi calon walikota dan wakil walikota Blitar.

"Untuk Wapri sudah terlatih untuk melakukan pengamanan, bahkan kami juga melatih dalam hal pengamanan penerapan protokol kesehatan saat pandemi covid-19," ungkap Kapolres Blitar, AKBP Ahmad Fanani Eko Prasetyo.