Politisi Carmuk Jangan Jerumuskan Jokowi Dengan Wacana Presiden Tiga Periode 

Presiden Jokowi/Net
Presiden Jokowi/Net

Presiden Joko Widodo secara tegas menyatakan tidak ingin menjabat presiden selama tiga periode. Dengan pernyataan ini, maka seharusnya politisi yang hendak mencari muka (carmuk) harus sadar dengan kemauan Jokowi. 


Menurut politisi Demokrat Benny K. Harman, penegasan Jokowi itu seharusnya menjadi dasar bagi politisi agar tidak menjilat Jokowi dan berhenti mewacanakan masa jabatan presiden selama tiga periode.  

“Semoga dengan penegasan ini, para politisi yang cari muka dengan Presiden Jokowi berhenti sosialisasikan ide buruk ini,” tegasnya lewat akun Twitter pribadinya, Selasa (16/2).

Anggota Komisi III DPR RI itu menekankan bahwa ide masa jabatan presiden tiga periode tidak ubahnya sebagai ide yang menjerumuskan presiden. Bahkan Jokowi juga merasakan hal yang sama terkait penjerumusan tersebut. 

“Selain menjerumuskan presiden juga merusak negara dan sistem konstitusi,” tutupnya seperti dimuat Kantor Berita Politik RMOL.