14 Pasangan Cak Yuk Gresik 2021 Dapat Wejengan 

Finalis Cak Yuk Gresik 2021/Ist
Finalis Cak Yuk Gresik 2021/Ist

Sebanyak 28 orang peserta atau 14 pasangan yang terjaring masuk menjadi Finalis Cak Yuk Gresik 2021, mengelar audiensi dengan Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) setempat. 


Mereka berdialog langsung terkait dengan berbagai persoalan ekonomi, sosial maupun tugas-tugas pemerintahan.

Bupati Gresik Fandi Ahmad Yani saat menerima kunjungan Finalis Cak Yuk Gresik 2021, tampak sangat apresiatif dan bangga. Karena, kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya kaderisasi.

"Anda semua adalah bagian dari generasi muda, yang memiliki tanggung jawab untuk membangun daerah Kabupaten Gresik khususnya. Maka janganlah kalian menjadi generasi kaleng-kaleng, tunjukan kalau kalian bisa," kata, Gus Yani sapaan akrab Bupati Gresik dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Jumat (28/5).

"Kami berharap orang muda yang ada dihadapan saya ini, adalah kaum milenial yang punya karakter dan idealise untuk ikut andil mewujudkan Gresik Baru,” ujar Bupati milenial ini.

Lebih lanjut Gus Yani motivasi dirinya menjadi Bupati karena ingin bisa berbuat baik kepada banyak orang. 

"Kami berharap melalui ajang Cak Yuk ini, akan lahir pemuda berkualitas, berinovasi dan penuh kreativitas," tuturnya.

Kata Gus Yani, para finalis Cak Yuk Gresik tidak boleh hanya mengandalkan paras cantik dan ganteng.  Tapi juga harus menjadi agen perubahan. 

"Anda juga harus bisa berubah mengikuti perkembangan yang ada, agar tak tergilas jaman. Apalagi, anda terpilih sebagai Finalis Cak Yuk, tentu anda punya bakat dan talenta lebih dari yang lain," tegasnya. 

"Semoga, dalam kegiatan yang anda ikuti ini, bisa untuk saling mengasah diri. Sehingga nantinya, anda bakal menjadi orang-orang yang bermanfaat tak hanya untuk kabupaten Gresik namun untuk kemajuan bangsa dan negara Indonesia,” tandasnya.

Senada juga disampaikan, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah meminta kepada seluruh finalis maupun pemenang ajang Cak Yuk Gresik 2021 ini untuk memnamding berbagai hal tentang Gresik.

“Banyak hal yang ada di Gresik ini, bisa ditonjolkan atau diperkenalkan kepada masyarakat secara luas. Misalnya, beberapa tempat wisata baru yang telah bermunculan di kemas dalam satu paket dengan wisata religi Makam Sunan Giri dan Maulana Malik Ibrahim.

Sebab, dua lokasi wisata religi di Gresik itu sudah sangat dikenal oleh masyarakat dari berbagai daerah hingga manca negara. Tentunya ini bisa dimanfaatkan untuk dijadikan sarana mempromosikan hal lainnya yang ada disini (Gresik, red)," ungkap Bu Min sapaan akrab Wabup Gresik.

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Agustin Halomoan Sinaga menegaskan udiensi para Finalis Cak Yuk Gresik 2021 bersama Bupati dan Wabup ini, untuk menggali informasi sebanyak-banyaknya terkait berbagai hal. 

"Saat tampil pada kontes grand final nantinya, banyak hal yang ditanyakan tentang Gresik dan Pemerintahan Kabupaten Gresik. Semoga mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini, untuk mengalinya dengan baik,” tutupnya.