Jalin Kerjasama, Intiland Hadirkan Supermarket di Pusat Perbelanjaan Poins

Pembukaan Diamond Supermarket di pusat perbelanjaan Poins/Ist
Pembukaan Diamond Supermarket di pusat perbelanjaan Poins/Ist

Pengembang properti PT Intiland Development Tbk (Intiland;DILD) menjalin kerjasama dengan menghadirkan Diamond Supermarket di pusat perbelanjaan Poins, Lebak Bulus Jakarta Selatan. Melalui kerjasama ini Diamond Supermarket menjadi penyewa utama atau anchor tenant di pusat perbelanjaan yang dulu bernama Poin Square ini.


“Kehadiran Diamond Supermarket akan memperkuat positioning Poinssebagai transit mall modern di kawasan TOD (Transit Oriented Development) Lebak Bulus,” kata Direktur Pengembangan Bisnis PT Intiland Development Tbk Permadi Indra Yoga, dalam keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (31/10).

Semengtara itu, Direktur Diamond Supermarket Felix Raharja menjelaskan pembukaan gerai baru Diamond Supermarket Poins menjadi langkah strategis untuk memperluas jaringan dan jangkauan pasar. 

Langkah ekspansi ini sekaligus menjawab keinginan masyarakat, khususnya yang tinggal di daerah Jakarta Selatan dan sekitarnya, terhadap fasilitas belanja yang nyaman, lengkap, dan terbaik.

“Kami hadir di Poins untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat mendapatkan pengalaman berbelanja di tempat yang tepat dengan produk-produk yang segar, berkualitas, dengan mutu pelayanan yang baik serta terpercaya,” kata Felix.

Sekedar diketahui, Diamond Supermarket juga telah mulai beroperasi seiring dengan pelaksanaan peresmian pembukaan pada Jumat (29/10).

Pembukaan Diamond Supermarket Poins diresmikan oleh Alphonzus Widjaja Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia bersama jajaran manajemen Diamond Supermarket, Direksi Poins dan Intiland.

Diamond Supermarket Poins merupakan gerai keempat dari jaringan Diamond Supermarket yang sudah dikembangkan selama ini. Sebelumnya, Diamond Supermarket telah hadir di Kelapa Gading Jakarta Utara, Batam, dan di kota Palembang.

Menurut penjelasan Felix, pembukaan gerai baru ini menyerap lebih dari 500 orang tenaga kerja yang ditempatkan pada bagian pengadaan, gudang, operasional, pemasaran dan promosi, hingga keuangan dan administrasi. 

Pembukaan gerai baru ini sekaligus membuka peluang bagi UMKM untuk menjadi mitra strategis, termasuk memberikan kesempatan kepada para petani maupun pemasok untuk bekerjasama secara langsung dengan Diamond Supermarket.