Kapolri Mutasi Tiga Kapolda, Berikut Daftarnya

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Net
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Net

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi dan mutasi jabatan terhadap perwira tinggi (pati).


Kapolri bahkan mengeluarkan lima surat telegram terkait dengan rotasi dan mutasi jabatan jajarannya, yakni ST/1213/VI/KEP./2022; ST/1214/VI/KEP./2022; ST/1215/VI/KEP./2022; ST/1216/VI/KEP./2022, dan ST/1217/VI/KEP./2022.

Lima surat telegram tersebut dikeluarkan Kapolri per Senin (20/6).

Dalam Surat Telegram tersebut, Kapolri melakukan mutasi jabatan terhadap Kapolda, Pati, PJU tingkat Polda, Kapolres, dan jabatan penguatan lainnya.

Dalam ST tersebut, setidaknya ada tiga Kepala Kepolisian Daerah yang dimutasi. Mereka yakni Kapolda Gorontalo Irjen Akhmad Wijagus dimutasi menjadi Kapolda Lampung.

Sedangkan Irjen Hendro Sugiatno yang sebelumnya menjabat Kapolda Lampung akan ditempatkan keluar struktur di Kementerian Perhubungan.

Untuk jabatan Kapolda Gorontalo yang ditinggalkan Irjen Akhmad akan ditempati Irjen Helmy Santika. Sebelunya Irjen Helmy menjabat sebagai Korsahli Kapolri.

Kemudian Kapolda Papua Barat, Irjen Tornagogo Sihombing dimutasi menjadi Wairwasum Polri. Jabatan Kapolda Papua Barat kini ditempati Irjen Daniel Tahi Silitonga.