Tebing Longsor Jalan Gumitir Jember Kembali Memakan Korban, Truk Bermuatan Kayu Terguling

Mobil truk terguling di jalan raya gunung Gumitir Jember/RMOLJatim
Mobil truk terguling di jalan raya gunung Gumitir Jember/RMOLJatim

Kawasan sekitar tebing longsor jalan raya gunung Gumitir Desa Sidomulyo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, kembali memakan korban. Sebuah truk bermuatan kayu kembali terguling persis di TKP truk, yang terguling pertama, pada kilometer 36 + 500, Minggu (3/7) sekitar pukul 17.00 WIB. 


Akibatnya, arus lalulintas Jember-Banyuwangi, kawasan hutan lindung Perhutani KPH Jember untuk kendaraan roda empat macet total.

"Truk fuso bermuatan kayu sengon terguling di sekitar tumpukan kayu, tempat kejadian perkara (TKP), yang terguling pertama," kata salah seorang pemotor, Zainal Abidin, warga Sidomukti Mayang, yang melintas di jalan tersebut.

Dia menjelaskan saat melewati tempat tersebut menuju Banyuwangi, pada Minggu siang, petugas masih mengevakuasi truk mengangkut kayu sengon yang terguling dari arah barat.

Bahkan terjadi macet, saat mengevakuasi truk ke pinggir jalan. namun sepulang dari arah Banyuwangi, sekitar pukul 17.00 WIB, juga kembali terjadi kemacetan. Sebab, ada truk pengangkut kayu yang lain, terguling di TKP yang sama. Padahal di sekitar TKP tersebut masih ada sisa tumpukan sebagian kayu yang belum diangkut.

"Truk itu terguling, saat melewati jalan bergelombang dan agak miring. Sudah sekitar 2 jam, teman saya yang bawa mobil belum bisa lewat (dari pukul 17.00 WIB - 19.00 WIB)," katanya. 

"Beruntung, saya naik motor, sehingga bisa mencari jalan untuk pulang ke rumahnya," imbuhnya.

Kapolsek Sempolan AKP Suhartanto, saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Dia menjelaskan, kecelakaan itu terjadi sudah yang kedua kalinya. 

"Padahal baru beberapa jam, truk yang pertama berhasil dievakuasi, dari tempat itu," ucap AKP Suhartanto, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (3/7) malam.

"Bedanya, Truck Fuso No.Pol.: DK-8315 -LG dikemudikan Ketut Alit (48), warga Desa Pacung Kecamatan Tejakula Kabupaten Buleleng Bali, mengangkut kayu Balken Sengon dari timur atau Kalibaru Banyuwangi," sambungnya.

Hingga Minggu (3/7) malam, polisi bersama BPBD Jember masih berkoordinasi dengan pemilik untuk mengevakuasi kendaraan dan mengurai kemacetan.

Sebelumnya, sebuah truk Fuso bermuatan kayu sengon, melebihi kapasitas muatan, terguling di sekitar areal tebing longsor di jalan raya Gunung Gumitir Sabtu (2/7) malam. Akibat Kecelakaan tunggal Truck Nomor Polisi: DR - 8073 - AN, pada kilometer 36+600, menyebabkan arus lalulintas kembali tersendat. 

Sejak kejadian longsor, Sabtu 2 Juli, 2022 kemarin, sudah ada 2 truk besar bermuatan kayu, terguling di sekitar tebing longsor.  Tebing bahu jalan yang longsor, sepanjang 30 meter dengan kedalaman 10 meter, akibat guyuran hujan dengan instensitas tinggi selama 10 jam, mulai Jumat sore, hingga Sabtu pagi.

Kawasan tersebut, adalah daerah rawan kecelakaan lalulintas dan longsor. Sebelum terjadi longsor pada Sabtu kemarin (3/7), sudah ada beberapa truk mogok dan terguling di sekitar TKP tersebut, akibat kelebihan muatan.