Setelah menggelar Pasar Murah di Jakarta dan Lampung, Partai Amanat Nasional (PAN) kembali akan menggelar PANsar Murah di Jawa Timur.
- Silaturahim Astra Financial Bersama Pimpinan Media, Ini yang Dibicarakan
- Pertemuan Puan dan Surya Menegaskan Ulang Potensi Koalisi
- Jenderal Andika Diminta Beri Perhatian Serius Kasus Penikaman Kepala Karumkit Merauke
Baca Juga
Ketua DPW PAN Jawa Timur Ahmad Rizki Sadig mengatakan, kegiatan PANsar Murah merupakan satu kegitan rutin partai untuk membantu masyarakat.
"Setelah diselenggarakan di Lampung, kini giliran Jawa Timur yang akan menggelar PANsar Murah awal Agustus," kata Ahmad Rizki Sadig dalam keterangannya, Jumat (14/7).
Rizki mengatakan, DPW PAN Jatim siap mengadakan acara PANsar Murah dengan memberikan subsidi kebutuhan pokok bagi masyarakat.
"PANsar Murah merupakan agenda rutin PAN, arahan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan jauh sejak sebelum beliau jadi Menteri Perdagangan. Karena sudah jadwalnya, DPW PAN Jatim kini sedang mempersiapkannya dengan matang," terangnya.
Anggota Komisi I DPR ini menambahkan, bahwa PANsar Murah merupakan kegiatan di akar rumput yang juga digelar untuk mendukung mendukung pemerintah khususnya pada saat pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu.
Ia pun memastikan PANsar Murah edisi Jawa Timur ini akan tepat sasaran dan meriah. Sehingga, masyarakat dapat menikmati sembako dengan harga yang terjangkau dan menjadi momen silaturahmi antara DPW PAN Jatim dan masyarakat.
Rizki menambahkan, segala sembako yang ada di PANsar Murah ini akan menggunakan anggaran partai dan urunan pengurus DPW PAN Jatim, tidak ada intervensi sama sekali dari Mendag Zulkifli Hasan
"Semua kita beli sendiri, tidak ada pakai anggaran Pemerintah, apalagi jika dituding dari Kemendag. Tidak ada!" demikian Rizki dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
- Bahas RAPBN 2024, Sri Mulyani Tak Nampak di Raker Komisi XI DPR
- Investasi Bodong Marak karena Sifat Greedy Publik dan Kurang Literasi
- PKS Senang jika SBY Jodohkan Anies dengan AHY