Terjunkan Ratusan Personil, PAC GPK Tamanan Bondowoso Kolaborasi Meriahkan HUT RI

Salah satu penampilan personil PAC GPK Tamanan/ RMOLJatim
Salah satu penampilan personil PAC GPK Tamanan/ RMOLJatim

Kegiatan selama bulan Agustus di berbagai kota semakin meriah di ikuti seluruh lapisan masyarakat hingga ormas, termasuk Gerakan Pemuda Ka'bah (GPK).


Pengurus Anak Cabang (PAC) GPK Tamanan dengan menurunkan sekitar 200 personil, yang tujuannya untuk mempersembahkan beberapa penampilan, antara lain Pasukan Brigade Ka'bah, Drumband, dan Singo Ulung.

Ketua PAC GPK Tamanan, Sugianto menyebutkan terkait pembiayaan karnaval kali ini PAC GPK adalah swadaya bersama semua element termasuk ketua PC GPK Bondowoso, kepala desa dan masyarakat.

"Kami PAC GPK TAMANAN ikut karnaval di dukung oleh PC GPK Bondowoso dan warga sekitar," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Minggu (21/8).

Ditambahkan, PAC GPK Tamanan bertekad akan membumikan GPK di smua desa di kecamatan tamanan sebagai wadah yang bisa mencetak pemuda-pemuda kecamatan tamanan lebih kreatif dan bermanfaat bagi masyarakat.

"Intinya ada kebermanfaatan yang nyata dari GPK Tamanan," tuturnya.

Sementara Ketua Dewan Pimpinan Cabang GPK Bondowoso, H Syaiful Bahri Husnan mengatakan, ikut sertanya GPK di acara Karnaval Tamanan adalah adalah bentuk penghargaan pada pejuang kemerdekaan.

"Ya, PC GPK Bondowoso dan PAC GPK Kecamatan Tamaman ikut memeriahkan HUT kemerdekaan RI yg ke. 77. 

Sembari mengingat jasa para pejuang kita, yg telah berkorban untuk kemerdekakan negara ini" kata pria yang akrab disapa Gus Syef.

Gus Syef juga mengaku senang pada sahabat-sahabat GPK yang ikut berpartisipasi dan PC selalu akan mendukung kegiatan yg sifatnya positif.

"Semua yang bertujuan positif, PC akan selalu memberikan support seperti rencana yang sempat tertunda di Bulan Desember ini GPK akan mengadakan operasi katarak gratis untuk 5000 masyarakat Bondowoso" sambung Gus Syef.

Gus Syef juga menambahkan, untuk Bulan Agustus tahun ini, PC banyak mensuport kegiatan-kegiatan lomba di beberapa titik di Bondowoso.

"Di bulan-bulan sebelumnya kami fokus pada gelaran baksos dan kegiatan partai, bulan ini kami berdampingan bersama masyarakat meriahkan HUT RI," pungkasnya.