Jelang Pemilu 2024, KPU Bangkalan Lantik 90 Anggota PPK

Prosesi pelantikan anggota PPK dari 18 Kecamatan di Bangkalan untuk Pemilu 2024/RMOLJatim
Prosesi pelantikan anggota PPK dari 18 Kecamatan di Bangkalan untuk Pemilu 2024/RMOLJatim

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangkalan melantik 90 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu 2024. Acara dilangsungkan di Gedung Rato Ebuh, Bangkalan, Rabu (4/1/2023).


Anggota PPK yang dilantik merupakan peserta yang lolos rekrutmen, hasil pelaksanaan di 18 kecamatan se Kabupaten Bangkalan.

Ketua KPU Bangkalan Zainal Arifin mengatakan, para anggota PPK yang sudah dilantik akan dibekali bimbingan teknis (Bimtek) untuk memahami wewenang dan kewajibannya.

Menurut Zainal, keberhasilan pelaksanaan pemilu 2024 bergantung pada sinergitas semua personil yang terlibat.

"Suskses tidaknya Pemilu 2024 mendatang tergantung kerja kita bersama. Kami berharap perlunya sinergitas yang tinggi dalam mengawal pemilu 2024, mulai dari tingkat kecamatan, baik PPK maupun Pengawas Kecamatan (Panwascam)," harap Zainal saat menyampaikan sambutan.

Acara pelantikan juga dihadiri Plt Bupati Bangkalan H Moh Muhni. Dalam sambutannya, Muhni berpesan agar semua anggota PPK menjalankan tugas secara profesional dan memiliki integritas dalam pengawalan mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024.

"Dalam menjalankan tugas pasti akan ada sebuah tekanan, karena ada konflik kepentingan di masyarakat. Sehingga perlunya profesionalisme dan integritas yang tinggi," ujarnya di hadapan anggota PPK.