Gandeng Kemenag, SIG GHoPO Tuban Gelar Bimbingan Manasik Haji

Pemantapan Manasik Haji Calon Jamaah Haji Tuban di Graha Sandiya, Komplek Perdin SG, Desa Sumurgung Kecamatan Tuban/Ist
Pemantapan Manasik Haji Calon Jamaah Haji Tuban di Graha Sandiya, Komplek Perdin SG, Desa Sumurgung Kecamatan Tuban/Ist

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) GHoPO Tuban bekerjasama dengan Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban rutin setiap tahun menyelenggarakan kegiatan pemantapan bimbingan manasik haji bagi Calon Jamaah Haji (CJH).


Sempat jeda waktu selama 2 tahun di masa pandemi Covid 19, pada tahun 2023 ini diikuti oleh Calon Jamaah Haji dari 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban.

Pelaksanaannya berlangsung di Graha Sandiya, Komplek Perdin SG, Desa Sumurgung Kecamatan Tuban.

Bagi peserta yang berdomisili jauh dari lokasi kegiatan, perusahaan juga menyediakan kendaraan antar jemput di beberapa wilayah kecamatan, namun banyak pula peserta yang hadir dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Dalam pelaksanaan bimbingan manasik haji ini, dibagi menjadi 5 tahap, yaitu pertama pada tanggal 15 Februari 2023 calon jamaah haji akan mendapatkan pengetahuan terkait serba serbi haji oleh  KH Sholahuddin Fatawi dari Lasem, Jawa Tengah.

Tahap berikutnya pada 22 Februari 2023 disampaikan materi mengenai thoharoh, salat jama’ qosor oleh KH Jauhari Fahmi dari Senori, Tuban.

Kemudian pada tanggal 1 Maret 2023 materi perihal haji tamattu’ dengan pembicara KH M Achmad Ainul Yakin dari Kingking Tuban.

Tahap keempat pada tanggal 8 Maret 2023 dengan materi tentang hikmah haji oleh KH Muadz Thohir dari Kajen, Margoyoso, Pati, Jawa Tengah. 

Tahap kelima pada tanggal 14 Mei 2023 Calon Jamaah Haji melakukan praktek haji tamattu’ yang diadakan di area Perdin SG.

Dalam sambutannya EVP of Plant Operasional SIG GHoPO Tuban, Subhan, saat membuka kegiatan menjelaskan bahwa pemantapan bimbingan manasik haji ini merupakan kerjasama SIG dengan Kemenag Tuban, dan setiap tahun rutin dilaksanakan.

Hal ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Tuban dan dalam hal ini untuk kegiatan keagamaan.

Subhan mengajak seluruh calon jamaah haji dari Kabupaten Tuban untuk bersama-sama berdoa agar diberikan kelancaran selama melaksanakan ibadah haji mulai dari Tanah Air, selama di Tanah Suci Makkah hingga kembali lagi ke rumah masing-masing dan menjadi haji yang mabrur.

“Semoga apa yang telah diberikan oleh perusahaan ini dapat mendukung kelancaraan dalam menjalankan ibadah haji di Tanah Suci nanti,” ujar Subhan melalui keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (18/2).

Subhan berharap kepada seluruh calon jamaah haji saat di Tanah Suci nanti untuk turut mendoakan perusahaan agar diberikan kelancaran dalam operasionalnya, sehingga perusahaan dapat memberikan nilai manfaat yang lebih baik lagi bagi masyarakat sekitarnya.

“Kami berharap para calon jamaah haji juga menyelipkan doa untuk SIG agar tetap unggul menghadapi segala tantangan di era industri persemenan yang semakin kompetitif ini, agar dapat meningkatkan pula kontribusi positif kepada masyarakat sekitarnya,” ujar Subhan.

Sementara itu, Kepala Kemenag Tuban, Munir menyampaikan banyak terima kasih kepada SIG yang telah rutin setiap tahunnya berkolaborasi dengan Kemenag Kabupaten Tuban menyelenggaran manasik haji.

“Kita semua harus berterimakasih kepada perusahaan yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, sehingga, nantinya para jamaah calon haji bisa lebih memahami apa saja yang harus dilaksanakan saat di tanah suci nanti,” ungkapnya.

Munir juga mengajak kepada calon jamaah haji untuk bersyukur. Pasalnya, Calon Jamaah Haji di Kabupaten Tuban terbilang cukup istimewa, karena selain mendapatkan bimbingan dari Kemenag juga mendapatkan dukungan dari perusahaan.