KONI Kukuhkan Erick Tohir dan Pengurus PSSI Masa Bhakti 2023-2027

Prosesi Pengukuhan Erick Tohir dan Pengurus PSSI Masa Bhakti 2023-2027/Ist
Prosesi Pengukuhan Erick Tohir dan Pengurus PSSI Masa Bhakti 2023-2027/Ist

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjend TNI (Purn) Marciano Norman Melantik sekaligus mengukuhkan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan jajaran pengurus PSSI masa bhakti 2023-2027 di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat (26/5/2023).


Marciano Norman dalam sambutannya mengaku bangga atas prestasi Timnas Sepak Bola Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja lalu. “Dengan semangat perjuangan Garuda Muda membuat masyarakat Indonesia semakin cinta dengan Sepak Bola, ini saat nya kita bangkit,” ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Dia berterima kasih kepada Ketum PSSI dan jajaran pengurus sebelumnya atas kerja keras yang membuat masyarakat Indonesia bangga.

“Belum pernah saya selama pelantikan medianya sebanyak ini. Ini bukti bahwa masyarakat Indonesia mencintai Sepak Bola, Rakyat Indonesia berharap Sepak Bola bisa kita juara pada tingkat yang lebih tinggi lagi,” ujarnya.

Dia berharap PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir mampu membawa prestasi Sepak Bola semakin membanggakan. “Dalam program transformasi Sepak Bola yang dibuat Bapak Erick dan jajarannya, saya berharap akan menuntun Timnas Sepak Bola Indonesia meraih prestasi yang lebih tinggi,” ujarnya.

“Insya Allah, di bawah Pak Erick, Sepak Bola Indonesia semakin dicintai masyarakat Indonesia. Doa saya agar PSSI selalu mendapat tempat yang terhormat karena prestasinya. Dengan prestasi, itu menempatkan Bangsa Indonesia di tempat yang terhormat,” pungkasnya.