Kemenpora Gelar Kreativesia 2023, Ajang Ekspresi Kreativitas Pemuda dan Budaya

Plt Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda, Kemenpora RI, Dr. Drs. Yohan, M.Si/RMOLJatim
Plt Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda, Kemenpora RI, Dr. Drs. Yohan, M.Si/RMOLJatim

Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia mengumumkan pelaksanaan Kreativesia 2023. Pekan Kreativitas Pemuda Indonesia ini akan diadakan di Pamedan Pura Mangkunegaran, Kota Solo, 25-27 Agustus mendatang.


Kegiatan ini memiliki misi untuk memberikan wadah bagi kelompok dan individu untuk mengekspresikan kreativitas para pemuda. Serta diharapkan bisa berkontribusi dalam pengembangan sumber daya manusia dan ekonomi Indonesia.

Kreativesia 2023 bersama Kemenpora ini akan dimeriahkan oleh welcome greeting speech oleh Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

Acara ini akan mempertemukan peserta dari 38 provinsi di seluruh Indonesia. Berbagai rangkaian acara menuju perayaan puncak telah digelar, termasuk Ujug-Ujug Ngegambar yang diselenggarakan di CFD Gatot Subroto, Surakarta, 13 Agustus kemarin, serta Goodiz x Kreativesia yang berlangsung di lokasi dan tanggal yang sama.

Ada juga acara Ujug-Ujug Ngedance (Sesolo Menari di Jalan) di CFD di Jalan Gatot Subroto, 20 Agustus.

Direncanakan pada tanggal 25-27 Agustus, Kreativesia akan memamerkan beragam program dan kegiatan. Termasuk kompetisi nasional dan umum dari berbagai sub-bidang kreatif, seperti musik, film, fashion, kuliner, kriya, teknologi informasi (perangkat lunak dan perangkat keras), serta desain grafis dan barista.

Selain itu, acara ini akan menghadirkan musik festival yang mengkolaborasikan musisi nasional dengan musisi lokal, serta creative market yang menampilkan produk sandang, pangan, seni, dan kerajinan tangan oleh pasar berseri dan delegasi dari 38 provinsi.

Ada juga talkshow interaktif berjudul Talktive dengan topik, seperti creativaction, visual damage, coffee attack, festival attack, dan safety riding. 

Sementara itu, komunitas festival akan menampilkan pameran dan showcase interaktif dalam berbagai aspek, seperti otomotif, olahraga, seni visual dan desain grafis, film dan fotografi, fashion dan gaya hidup, tari, seni jalanan, wirausaha kopi, cosplay, serta permainan seru. akan dimeriahkan pawai budaya nasional juga.

Menurut Plt Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda, Kemenpora RI,  Dr.Drs. Yohan, M.Si, kegiatan Kreativesia 2023 ini menjadi kolaborasi unik antara individu, dan komunitas kreatif para pemuda dari Solo yang bisa ditampilkan di depan para pemuda pemudi dari berbagai Provinsi mengenalkan pameran sekaligus menapilkan budaya anak muda.

"Diharapkan acara ini akan menciptakan dampak positif, baik bagi individu, komunitas, dan kelompok kreatif lokal dan nasional yang terlibat," tegas Yohan di Kantor Kemenpora, Rabu (23/8).

Dikatakan Yohan, dalam kegiatan ini semua pihak diundang untuk hadir dan turut berpartisipasi dalam Kreativesia 2023. 

"Ini sebagai upaya nyata untuk membentuk masa depan yang lebih kreatif dan berdaya saing bagi Indonesia," tutupnya.