Punya Cara Unik Curi Motor, Tetap Bonyok Dikeroyok Warga 

Tersangka saat dibawa Polsek Tegalsari Surabaya
Tersangka saat dibawa Polsek Tegalsari Surabaya

Dodik Eko Priyanto (49), warga Jalan Medokan Sawah akhirnya babak belur dikeroyok warga, setelah tepergok melakukan aksi pencurian motor di depan Kantor Kelurahan Keputran, Jalan Doho.


Kejadian tersebut terjadi Rabu (30/8/2028) yang lalu. Kini kasus itu masih didalami anggota unit Reskrim Polsek Tegalsari. 

"Sudah kami amankan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Kapolsek Tegalsari Kompol Imam Mustolih melalui Kanitreskrim Iptu Arie Pranoto, Jumat, (1/9)

Arie menjelaskan, dalam melancarkan aksi, terduga pelaku memiliki cara lain daripada pelaku lain. Jika biasanya pelaku langsung merusak rumah kontak, lain halnya dengan Eko.

Jauh sebelum mengeksekusi, Eko terlebih dulu mencuri kunci asli motor incarannya. Seperti yang dilakukan pada korban. Saat itu, korban sedang fotocopy di kawasan Rungkut.

"Pelaku ini mencuri kunci motor korban saat sedang fotocopy di kawasan rungkut. Nah, sebulan setelahnya, pelaku bertemu korban di Jalan Ngagel," imbuh Arie.

Di lokasi itu, muncul niat jahat pelaku. Ia membuntuti korban hingga ke Kantor Kelurahan Keputran di Jalan Doho. Pelaku pun mendekati motor korban yang berada di halaman kantor.

"Setelah berhasil, motor curian tersebut dibawa ke SPBU tak jauh dari lokasi. Ia lalu kembali ke kantor kelurahan untuk mengambil motor sarana yang ia tinggal di sana," tegas Arie.

Nahas, korban yang sudah menyadari jika motornya hilang sudah berkoordinasi dengan petugas dan warga setempat. 

"Pada saat pengamanan, warga geram hingga ada upaya massa," tutup Arie.