Kebahagiaan terpancar di wajah Jaksen F Tiago. Betapa tidak, dalam sebagai pelatih Persipura Jayapura musim ini, Jacksen sukses memberi kemenangan perdana bagi tim Mutiara Hitam.
- Bupati Kediri Sambut Peserta Dholo KOM, Jadikan Kelok 9 Surganya Pesepeda
- Timnas U-20 Kalah Dua Kali dan Tak Bisa Cetak Gol, Ini Kata Indra Sjafri
- Kecantikan 8 Gunung Jadi Penutup Tour de Borobudur 2021
Sebelumnya, banyak yang menduga Jacksen akan meraih debut yang kurang menyenangkan. Sebab, lawan yang akan dihadapi adalah tim yang belum pernah merasakan kalah di Liga 1 2019.
Namun, Jacksen mampu membalikkan semua prediksi. Dia bisa tersenyum lega di akhir laga. Karena sudah menjalani debut dengan sangat baik. Memberi kemenangan yang sudah ditunggu-tunggu publik Jayapura.
"Semua orang bertanding dengan harapan keluar sebagai pemenang," ucap Jacksen saat dihubungi Kantor Berita RMOL.
"Di ruang ganti, kami semua bahagia dan para pemain semua membuat suasana sangat luar biasa ceria."
Jacksen pun mengaku bahagia bisa meraih kemenangan dalam debutnya. Apalagi, publik Jayapura memang menaruh harapan besar kepada eks pelatih Persebaya Surabaya tersebut.
"Menang dalam debut, saat melawan Madura adalah sesuatu yang sangat luar biasa," aku pria asal Brasil ini.
Namun demikian, Jacksen masih harus terus bekerja keras. Karena dia masih punya beban harus membawa Persipura lepas dari zona merah. Setidaknya bisa membawa Mutiara Hitam berada di papan tengah. Akan lebih baik lagi jika mampu menyodok ke papan atas di akhir kompetisi.[bdp]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Timnas Pelajar Kemenpora U17 Hanya Menang Tipis 1-0 Dari Lawannya Malaysia
- Ternyata Ini Pemicu Sanksi WADA kepada Indonesia
- Tim U-17 Indonesia Incar Kemenangan Pertama Saat Laga Lawan Maroko