Penyanyi dangdut legendaris Camelia Malik mengaku hanya membawa hati saat menjenguk Ahmad Dhani di Rutan Kelas I Surabaya, di Medang Sidoarjo, Senin (4/3).
- Lantik 7 Kajari, Kajati Jatim: Jaga Amanah dan Kepercayaan yang Diberikan Pimpinan
- Rekonstruksi Kasus Penganiayaan ART Jalan Serayu Kembali Dibatalkan, Kasat Reskrim: Terlapor Belum Bisa Hadir
- Bupati Nonaktif Probolinggo dan Suami Divonis 4 Tahun Penjara
Dikatakan Camelia, tujuan menjenguk Ahmad Dhani karena kangen dan kedua menyampaikan salam dari teman teman seniman yang belum sempat mengunjungi Ahmad Dhani.
"Kangen-kangenan saja. Kemarin kan di Jakarta dekat. Sekarang kan jauh. Ini Surabaya kita khusus untuk jenguk Mas Dhani. Saya sampaikan salam dari teman-teman seniman. Mau nengok jauh kan ya. Doakan yang terbaik saja untuk Dhani," pungkas Camelia.
Sementara Sahid, salah seorang kuasa hukum Ahmad Dhani yang mendampingi Camelia Malik saat berkunjung ke Rutan Medaeng mengatakan, Camelia tidak hanya datang membawa hati. Melainkan membawa aneka makanan manis seperti kurma dan donat.
"Tadi bunda Camelia juga membawa kurma dan donat," ujar Sahid pada wartawan.
Untuk diketahui, Selain Camelia Malik, Hari ini Ahmad Dhani juga dijenguk oleh Hengky Tornado beserta istrinya, Baby Zelvia.
Mereka masuk di Rutan Medaeng sekitar Pukul 09.00 dan keluar sekitar pukul 11.00 WIB.[aji
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jadi Korban Kekerasan Oknum Polisi di Tol Suramadu, Haji Huzaini Mengadu ke Bidpropam Polda Jatim
- Tangan Diborgol, KPK Bantarkan Penahanan Lukas Enembe di RSPAD hingga Kondisi Membaik
- Jaksa Hadirkan Empat Saksi Kunci Mafia Perizinan Dinkopdag Surabaya