Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pengecekan penanganan Covid-19 di Jawa Timur. Bertempat di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jokowi sempat menyinggung tentang krisis kesehatan dan krisis ekonomi pasca menghadapi pandemi virus asal Wuhan China tersebut.
- PKS Akui Posisi Golkar Penting untuk Pilpres 2024
- Komika Soleh Solihun Heran Token Listrik Rp 1 Juta Habis Dua Hari
- Rizal Ramli Kembali Usulkan Gedung DPR Dan DPRD Jadi RS Darurat Covid-19
Jokowi mengimbau agar Gubernur, Bupati dan Wali Kota memiliki satu rasa dalam menghadapi krisis kesehatan dan ekonomi.
"Saya ingin mengingatkan pada kita semuanya, agar memiliki sebuah perasaan yang sama bahwa kita ini sedang menghadapi sebuah krisis kesehatan dan sekaligus juga ekonomi," kata Jokowi di Gedung Negara Grahadi dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (25/6).
Menurutnya, krisis kesehatan dan ekonomi bukan hanya dihadapi Indonesia saja melainkan juga dihadapi oleh ratusan negara lainnya di dunia.
"Perasaanya harus sama, jangan sampai ada masih memiliki perasaan normal normal saja, berbahaya sekali dan ini tidak dialami negara kita Indonesia tapi 215 negara mengalami hal yang sama,"ujar Jokowi.
"Sekali lagi saya minta kita perasaan yang sama bahwa kita sekarang berada dalam posisi krisis kesehatan itu ditambah dengan ekonomi, sehingga kita mengajak masyarakat agar memiliki perasaan yang sama bahwa kita masih memiliki sebuah masalah yaitu urusan Covid ini," sambungnya.
Selain itu, Jokowi juga meminta agar tidak hentinya mengingatkan pada masyarakat untuk tetap melakukan protokol kesehatan.
"Jangan sampai memiliki perasaan yang masih normal-normal saja. Sehingga kemana-mana tidak pakai masker. Lupa cuci tangan sehabis kegiatan, masih berkerumun di dalam kerumunan yang tidak perlu. Ini masih terus harus kita ingatkan," imbaunya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Resmikan Gedung Baru UNWAHA, Wapres Ma’ruf Amin Ungkap Kiprah Mbah Wahab
- Hormati Putusan MA Soal JR AD/ART Demokrat , Yusril: Tugas Saya Selesai
- Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Anggota Dewan Terpilih di Kabupaten Madiun Didominasi Wajah-wajah Lama